Profil Hermanto Dardak, Mantan Wamen PUPR Periode 2011-2014
Hermanto Dardak akan disemayamkan di kediamannya di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Perihal tersebut dibenarkan oleh Ketua Divisi Publik Partai Demokrat Imelda.
Hermanto Dardak meninggal dunia dalam kecelakaan di ruas Tol Pemalang-Batang, Jawa Tengah, tepatnya di KM 341+400 B, pada Sabtu (20/8) sekitar pukul 03.25 WIB. Hermanto merupakan ayah dari Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak.
Almarhum akan disemayamkan di kediamannya di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. Perihal tersebut dibenarkan oleh Ketua Divisi Publik Partai Demokrat Imelda.
-
Kapan Arumi Bachsin mendampingi Emil Dardak di acara HUT RI di Surabaya? Arumi datang ke Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Jawa Timur, pada pagi hari Sabtu, 17 Agustus 2024.
-
Kejutan apa yang diberikan Arumi Bachsin kepada Emil Dardak? Arumi Bachsin terlihat beranjak dari kursi penonton dengan membawa sebuah buket bunga besar. Kemana tujuan Bu Arumi? Menuju Panggung Ternyata, ia langsung menuju panggung di mana sang suami sedang asyik bernyanyi.
-
Bagaimana Emil Dardak menunjukkan dukungannya kepada Arumi? Dalam acara tersebut, Emil juga turut memberikan pidato dan disaksikan oleh Arumi.
-
Bagaimana Emil Dardak menunjukkan kemampuan menyanyinya? Miliki Suara Yang Bagus Sebagian netizen lain tidak menyangka bahwa Pak Wakil Gubernur Jawa Timur ini memiliki suara yang bagus seperti penyanyi profesional. Ternyata, Emil Dardak beberapa kali ikut menyumbangkan suaranya saat menghadiri acara. Bahkan, ia memiliki satu album studio dan tiga single!
-
Siapa yang selalu menemani Emil Dardak dalam perjalanannya di dunia politik? Arumi adalah pendamping setia Emil Dardak, mulai dari Bupati Trenggalek hingga kini sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur. Kesetiaannya dalam menemani perjalanan politik suaminya begitu tulus.
-
Siapa yang menganggap Emil Dardak dan Arumi Bachsin sebagai pasangan favorit? Pasangan Favorit Netizen Emil Dardak & Arumi Bachsin sering disebut sebagai pasangan favorit netizen.
Berikut profil Hermanto Dardak yang berhasil dirangkum Merdeka.com.
Nama lengkap Achamd Hermanto Dardak merupakan kelahiran asal Trenggalek 6 Januari 1957.
Hermanto merupakan lulusan Teknik Sipil ITB di 1980 dan kemudian lulus Master Teknik Sipil dari Universitas New South Wales, Australia pada 1985. Dia kemudian mendapat gelar Doktor Transport Economy dari Universitas New South Wales Australia pada 1990.
Hermanto Dardak menjabat sebagai adalah Wakil Menteri Pekerjaan Umum Kabinet Indonesia Bersatu II mendampingi Menteri Pekerjaan Umum, Djoko Kirmanto. Dia dilantik pada 11 November 2011.
Kariernya dimulai dari lingkungan Bina Marga Pekerjaan Umum. Sebelum menjadi wakil menteri, dia sempat menduduki posisi Kepala Biro Perencanaan Pekerjaan Umum, Kepala Pusat Kebijakan Pekerjaan Umum, Dirjen Penataan Ruang Pekerjaan Umum, dan Dirjen Bina Marga Pekerjaan Umum.
Dia memperoleh berbagai penghargaan antara lain International Road Federation (IRF) Professional of the Year 2014, Ketua Tim UU jalan, UU tata ruang, Implementor Jembatan Suramadu, Tol Trans-Jawa dan Jembatan Selat Sunda dan Satya Lencana Pembangunan dari Presiden Republik Indonesia.
Selain itu juga mendapat Honorary Fellow dari Institution of Engineer Asia dan Distinguish Alumni Award Australia.
Lebih lanjut, dikutip dari laman pu.go.id Hermanto pernah menjabat Kepala Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah (BPIW) pada 2016. Bahkan Hermanto tercatat sebagai dosen di Universitas Pancasila program studi Teknik Sipil yang masih aktif.
Berikut jenjang karir yang pernah digeluti oleh Hermanto:
1.Kepala Biro Perencanaan Pekerjaan Umum
2. Kepala Pusat Kebijakan Pekerjaan Umum
3. Dirjen Penataan Ruang Pekerjaan Umum
4. Dirjen Bina Marga Pekerjaan Umum
5. Wakil Menteri Pekerjaan Umum
6. Kepala Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah
7. Kepala Program Studi S2 RIL (Rekayasa Infrastruktur dan Lingkungan) Universitas Pancasila.
Kabar terbaru, Personel Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jawa Tengah melakukan pengawalan terhadap jenazah ayah dari Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, Hermanto Dardak, untuk dibawa ke rumah duka.
Diketahui, korban meninggal dunia usai mengalami kecelakaan di Tol Batang, atau tepatnya di KM 341+400 B, pada Sabtu (20/8) sekitar pukul 03.25 WIB.
"Dikawal PJR Polda Jateng," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Iqbal Alqudusy saat dihubungi, Sabtu (20/8).
Secara terpisah, Ketua Divisi Publik Partai Demokrat Imelda menyebut, jenazah korban akan disemayamkan di kediamannya di Duren Sawit, Jakarta Timur.
"(Disemayamkan) Di rumah duka Duren Sawit," ujar Imelda.
Namun, ia belum mengetahui kapan dan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) mana jenazah akan dikebumikan.
"Masih menunggu konfirmasi dari keluarga," ucapnya.
(mdk/fik)