Protes Penilaian, Tim Binaraga Jatim Kembalikan Medali Perunggu Minta Tanding Ulang
Tim Ofisial Binaraga Jawa Timur mengembalikan medali perunggu yang telah didapat oleh atletnya. Mereka meminta panitia perlombaan cabang olahraga (cabor) Binaraga di PON XX Papua untuk menggelar tanding ulang.
Tim Ofisial Binaraga Jawa Timur mengembalikan medali perunggu yang telah didapat oleh atletnya. Mereka meminta panitia perlombaan cabang olahraga (cabor) Binaraga di PON XX Papua untuk menggelar tanding ulang.
"Untuk Jawa Timur, medali kita kembalikan karena penilaian tidak fair. Kita sudah laporkan ke dewan hakim, dewan hakim memutuskan bahwa memberikan rekomendasi untuk hasilnya ditunda," kata Manajer Binaraga Jatim, Raja Siahaan, saat dikonfirmasi merdeka.com, Senin (4/9) malam di Jayapura.
-
Apa saja cabang olahraga yang akan dipertandingkan di PON XXI Aceh-Sumut? Sebanyak 46 cabang olahraga akan diikuti oleh 38 provinsi dalam PON XXI Aceh-Sumut. Masing-masing kota, Banda Aceh dan Medan, akan menjadi tuan rumah untuk 28 cabang olahraga. Esports akan menjadi cabang baru yang akan mempertandingkan lima nomor.
-
Di mana PON XXI Aceh-Sumut akan diselenggarakan? Event olahraga multi-event yang berlangsung setiap empat tahun ini akan diadakan di Banda Aceh, Aceh, dan Medan, Sumatera Utara.
-
Siapa yang menutup acara PON XXI Aceh-Sumut? Jokowi menyampaikan PON Aceh-Sumut akan ditutup oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy.
-
Dimana lokasi pertandingan voli PON XXI di Sumatera Utara? Salah satunya di venue cabang olahraga voli di Sport Center Provinsi Sumatera Utara yang berada kawasan Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang.
-
Di mana PON XXI diselenggarakan? Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara dijadwalkan pada 8 hingga 20 September 2024.
-
Kapan PON XXI Aceh-Sumut 2024 dijadwalkan berlangsung? PON XXI atau PON Aceh-Sumut 2024 dijadwalkan berlangsung dari 8 hingga 20 September 2024.
Raja menyebutkan, hari ini pukul 12.00 WIT akan digelar meeting untuk memberikan keputusan apakah pertandingan akan diulang atau tidak. Hingga tadi malam, panitia pertandingan belum bersikap.
Untuk diketahui, protes tak hanya dari tim binaraga Jatim, ada juga Jateng, Jogja, Bali, dan Kaltim. Kelas perlombaan yang dikomplain yakni di kelas 80 Kg, atas nama atlet, Komara Dhita Yana.
Selain itu, atlet Jatim, atas nama Misnadi di kelas 70 kg dilarang tampil oleh ofisial meski sudah bersiap di belakang panggung. "Nanti kamu naik ternyata hasilnya berbeda," ucap Raja.
Baca juga:
Tim Binaraga Jawa Timur Ngamuk di Arena PON Papua
Atlet Papua Raih 3 Medali Emas Cabang Olahraga Binaraga PON XX
Atlet Taekwondo Sumbar Sumbang Medali Emas Kedua di PON Papua
Menko PMK: Manfaatkan Arena Pasca-PON untuk Rekrutmen Atlet Muda Papua
Jokowi Kembali Tiba di Jakarta Usai 4 Hari Kunjungan Kerja di Papua dan Papua Barat
Ressa Kania Dewi Raih Emas Usai Berenang 5.000 Meter di PON Papua