Sukses Wujudkan Kemandirian Pangan, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Raih Merdeka Awards 2024
Mewakili Pemkab Serang, Tatu menyampaikan ucapan terima kasih kepada merdeka.com atas penghargaan dan apresiasi yang diberikan
Kabupaten Serang sukses memperoleh penghargaan Merdeka Awards 2024 dalam kategori Program Pendukung Kemandirian Pangan. Kabupaten Serang dinilai sukses dalam meningkatkan pendapatan petani serta swasembada pangan.
Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah, mengungkapkan kesuksesan inj terjadi karena adanya dukungan dari Pemkab Serang dalam mendukung program Kemandirian Pangan. mulai dari sarana prasarana pertanian, penguatan sumber daya pertanian, maksimalisasi pemasaran, serta peningkatan produktivitas pertanian.
"Kami juga didukung oleh Kementerian Pertanian punya penampung padi yang disimpan di desa-desa. Jadi, kami memberikan bantuan lima ton di setiap desa dan dikelola oleh BUMDes," ujar Tatu saat menerima penghargaan di Auditorium SCTV Tower, Jakarta Pusat, Kamis (19/9).
Tatu menerangkan, pihaknya mendukung penuh kelompok tani dalam mewujudkan kemandirian pangan. Seperti pendataan skill hingga sarana dan prasarananya untuk meningkatkan produktivitas pertanian.
"Salah satu contohnya adalah pengerasan jalan beton di desa-desa untuk mengangkut sarana prasarana pertanian," ucapnya.
Selain itu, Terdapat beberapa inisiasi program yang digagas dan diterapkan oleh Pemkab Serang, antara lain Program Lumbung Pangan, Varietas Trisakti 01, Varietas Kedelai Migo Ratu Serang, Komunitas Penggilingan Padi dan Beras Mandiri (KPPBM), Gerakan Tanam Pangan Cepat Panen, Aplikasi Inawis, Pasar Mitra Tani, hingga Asuransi Usaha Tani dan Asuransi Usaha Ternak Sapi (AUTS).
Di samping itu, Pemkab juga membantu proses distribusi atau pemasaran hasil tani yang dilakukan secara rutin oleh jajaran Dinas Pertanian. Dia menilai, bantuan pemasaran ini penting untuk meningkatkan kesejahteraan petani.
"Kita tahu bahwa kondisi petani sekarang ini, mereka panen langsung dijual. Nah yang ini akan terus kami jaga," terang Tatu.
Tatu menyebut, fokus Pemkab Serang kini bukan hanya berfokus pada padi saja, budidaya perikanan juga turut dikembangkan. Mewakili Pemkab Serang, Tatu menyampaikan ucapan terima kasih kepada merdeka.com atas penghargaan dan apresiasi yang diberikan.
"Penghargaan ini tentunya menjadi motivasi untuk kami," kata Tatu.