Rayakan kemenangan, kubu Zulkifli dangdutan bersama 4 biduan cantik
"Boleh joget-joget, jangan lupa shalat subuh," kata Amien Rais.
Zulkifli Hasan terpilih sebagai ketua umum PAN dalam kongres IV di Nusa Dua, Bali. Para pendukung Zulkifli langsung merayakan dengan dangdutan di sebuah hotel kawasan Nusa Dua yang dari awal memang menjadi posko pemenangan besan Amien Rais itu.
Para pendukung langsung meluapkan rasa suka cita berkat kemenangan dramatis unggul tipis 6 suara atas calon incumbent Hatta Rajasa. Mereka bergoyang di sebuah ruangan hotel yang cukup luas bersama empat biduanita cantik.
Empat banner bergambar Zulkifli Hasan masing-masing berada di samping kiri dan kanan panggung. Di atas panggung diletakkan sejumlah kursi yang berderet. Sementara di sisi kiri panggung menjadi tempat untuk pemain organ tunggal. Tak lupa, lampu hias menerangi panggung.
Lagu-lagu dangdut yang populer pun mengalun untuk menghibur para pendukung Zulkifli. Di antaranya, Cucak Rowo, Goyang Dumang, Sakitnya Tuh Di Sini dan lagu-lagu dangdut lainnya.
Beberapa pengurus PAN daerah terlihat asyik berjoget. Beberapa kader PAN tersebut juga ikut menyumbangkan suara dengan bernyanyi. Bahkan tak sedikit pula yang memberikan uang sawer terhadap empat biduanita.
"Boleh joget-joget, jangan lupa shalat subuh," kata Ketua MPP PAN Amien Rais mengingatkan kadernya di Nusa Dua Bali, Senin (2/3).
Baca juga:
Zulkifli ajak kubu Hatta bersatu membangun partai
Zulkifli & Amien Rais jagokan Soetrisno Bachir sebagai ketua MPP PAN
Zulkifli: PAN tetap di luar pemerintahan!
Terpilih jadi ketua umum PAN, Zulkifli ucapkan 'Inna Lillahi'
Hatta: Tugas Zulkifli bawa PAN menang di pemilu 2019
Jadi ketua umum PAN, Zulkifli sebut 'Ini kemenangan seluruh kader'
Zulkifli Hasan, besan Amien Rais yang tak pernah sepi jabatan
-
Siapa yang hadir di Kongres ke-6 PAN? Kongres yang berlangsung di Hotel Kempinski, Jakarta, mengusung tema Nusantara. Adelia dan Pasha, yang diketahui merupakan kader partai tersebut, tampil mengenakan busana daerah layaknya pengantin.
-
Kapan KH Zainal Mustafa diangkat sebagai Pahlawan Nasional? Pada 6 November 1972, KH Zainal Mustafa diangkat sebagai Pahlawan Pergerakan Nasional dengan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 064/TK/Tahun 1972.
-
Mengapa Zulkifli Hasan merasa PAN layak menjadi pemenang di Pemilu 2024? "Kalau lihat malam ini wajar PAN menjadi pemenang pemilu, layak, pantas. Kader PAN punya talenta. Oleh karena itu, mari kita songsong kemenangan PAN di Pemilu 2024," ujar Zulhas dalam sambutannya di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Selasa (29/8/2023).
-
Kapan Pasha dan Adelia menghadiri Kongres PAN? Pasha dan Adelia menghadiri perayaan ulang tahun Partai Amanat Nasional (PAN) sekaligus kongres ke-6 pada Jumat malam, 23 Agustus 2024.
-
Kapan Zulhas menyampaikan pidato tentang membawa ide-ide PAN dalam memimpin Kemendag? Saat dipercaya memimpin Kementerian Perdagangan, sebagai Ketua Umum PAN saya membawa ide-ide partai ini untuk berpihak kepada kepentingan rakyat. Memastikan bahwa perdagangan kita harus untuk sebesar-besarnya kepentingan rakyat," ujar Zulhas dalam pidato perayaan HUT ke-25 Tahun PAN, di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (28/8/2023) malam.
-
Apa yang dibahas Mendag Zulkifli Hasan dan Menteri Singapura dalam pertemuan bilateral tersebut? Pada pertemuan bilateral tersebut, kedua Menteri membahas upaya peningkatan kerja sama ekonomi digital melalui ASEAN Digital Economy Framework Agreement dan Joint Initiative on e-Commerce di Organisasi Perdagangan Dunia (WTO).