RSUD Arifin Achmad Riau Uji 7 Sampel, Hasilnya Negatif Covid-19
Laboratorium Biomolekuler RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau resmi beroperasi. Tujuh sampel swab pasien di Riau yang diperiksa, diketahui hasil negatif terjangkit virus Corona (Covid-19).
Laboratorium Biomolekuler RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau resmi beroperasi. Tujuh sampel swab pasien di Riau yang diperiksa, diketahui hasil negatif terjangkit virus Corona (Covid-19).
"Untuk permulaan telah menguji 7 spesimen swab yang hasil semuanya adalah negatif," ujar Juru Bicara Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Riau, Indra Yovi, Selasa (21/4).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Menurut yovi, sejak pagi laboratorium itu sudah beroperasi. Di mana fasilitas ini akan beroperasi hingga malam hari.
"Untuk menguji swab pasien maka kita akan lakukan hingga malam nanti. Staf kita bagi menjadi dua sif," terangnya.
Yovi menyebutkan, hadirnya laboratorium yang berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad itu dapat mempercepat hasil uji swab pasien.
Sebab sampel sudah langsung diuji mandiri tanpa perlu dikirimkan ke Balitbangkes Kementerian Kesehatan Jakarta, yang memerlukan waktu hingga dua pekan untuk mendapatkan hasilnya.
Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani Nazir, mengatakan, alat PCR memiliki kapasitas untuk menguji 100 sampel per hari. Dengan demikian penanganan virus Corona semakin maksimal.
"Untuk saat ini yang akan kita prioritaskan itu adalah pemeriksaan kepada pasien PDP," terangnya.
Untuk diketahui, laboratorium yang dihadirkan guna mempercepat penanganan pasien virus corona ini telah disiapkan Pemerintah Provinsi Riau sejak beberapa waktu lalu. Untuk menghadirkan fasilitas ini, Pemprov Riau menganggarkan dana Rp7 miliar.
Baca juga:
Tiga Pasien Covid-19 di Kota Bogor Dinyatakan Sembuh
Jenazah PDP yang Dijemput Paksa Keluarga di Muratara Negatif Covid-19
25.075 ODP di Riau Dinyatakan Negatif Virus Corona, 122 PDP Sembuh
Bayi PDP yang Meninggal di RS Bahteramas Kendari Negatif Covid-19
Kenapa Kematian Akibat Corona di Jateng Lebih Tinggi Dibanding Skala Nasional?
Soal Data Covid-19, Gugus Tugas Sumsel Cuma Boleh Langsung Umumkan Pasien Negatif