Sandiaga akan ajak PNS DKI lari ke kantor
Sandiaga akan ajak PNS DKI lari ke kantor. Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Salahuddin Uno memastikan akan melakukan program lari ke kantor saat nanti berkantor di Balai Kota DKI Jakarta. nantinya dalam sepekan akan melakukan program lari ke kantor bersama beberapa pejabat Pemprov DKI Jakarta.
Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Salahuddin Uno memastikan akan melakukan program lari ke kantor saat nanti berkantor di Balai Kota DKI Jakarta. Nantinya, dia tidak hanya akan melakukan sekadar lari tetapi juga untuk melihat kondisi ibu kota.
Sandiaga mengatakan, nantinya dalam sepekan akan melakukan program lari ke kantor bersama beberapa pejabat Pemprov DKI Jakarta. Namun, dia menegaskan, tidak semua pegawai atau PNS DKI Jakarta akan mengikuti program tersebut.
"Nanti kita rotasi aja, karena memang ada yang juga suka lari. Mungkin dari Satpol PP ada juga dari dinas olahraga nanti kita rotasi aja. Jadi bisa melihat keseharian Jakarta itu lari dari rumah. Itu cara sampaikan aspirasi, jadi tidak akan putus penyampaian aspirasi," katanya di Jalan Tirtayasa II No 12, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (7/5).
Politisi Gerindra ini menambahkan, kemungkinan program lari ke kantor ini akan dilakukan hari Selasa atau Jumat. Harapannya dengan berlari permasalahan mikro yang berada di tataran paling bawah dapat diketahui sehingga bisa dilakukan penanganan lebih lanjut.
"Sambil melihat bagaimana Jakarta itu harus kita perbaiki seperti pedestriannya, tempat penyeberangannya, orangnya. kita akan lihat PKL (pedagang kaki lima) yang bisa kita gunakan oke oce," jelasnya.
Mengenai fasilitas penunjang, seperti kamar mandi, Sandiaga mengungkapkan, akan melakukan perbaikan jika memang dirasa perlu. Sebab program lari ke kantor ini merupakan salah satu upaya untuk mengubah gaya hidup, sehingga fasilitas seperti kamar mandi juga harus dipersiapkan dengan baik.
"Dipastikan mereka (PNS DKI) sampai di kantor bisa mandi. Jadi setiap perkantoran ada fasilitas mandi juga dan dengan begitu orang tidak akan kesulitan, jadi mereka bilang ya udahlah daripada macet-macetan saya jalan kaki aja ke kantor kalau misalnya jalannya 3-4 kilometer kan bagus banget tuh," tutupnya.
Baca juga:
Sandiaga: Mana warga Jakarta, mana stadion, mana Jakmania?
Sandiaga: Mas Anies ultah ke-48, kirim doa jangan kirim bunga
Cerita pentingnya relawan di mata Sandiaga
Sandiaga kembali ingatkan tak provokasi pihak yang kalah Pilgub DKI
Sandiaga dan relawan bagi-bagi 1.000 bunga buat warga di CFD
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Kenapa Sandiaga Uno memberikan bantuan budidaya lele di Pancoran? "Kita beri bantuan tambahan tiga kolam bioflok dengan diameter 200 cm, 2.250 bibit ikan lele dan pakan ikan hingga panen. Tentu juga kita beri pendampingan dan pelatihan budidaya ikan lele," sambung Sandiaga.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Bagaimana Sandiaga Uno membantu warga Pancoran? Sandiaga langsung memberikan bantuan untuk mengembangkan potensi yang sudah ada. "Kita beri bantuan tambahan tiga kolam bioflok dengan diameter 200 cm, 2.250 bibit ikan lele dan pakan ikan hingga panen. Tentu juga kita beri pendampingan dan pelatihan budidaya ikan lele," sambung Sandiaga.