Sarjana ekonomi punya bungker penyimpan Miras
Kepolisian Sektor Bekasi Selatan, menggerebek sebuah warung penjual minuman di Jalan. Kp. Cikunir RT 02 RW 15 Kelurahan Jakamulya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Rabu (6/7) malam. Pemiliknya merupakan seorang sarjana ekonomi bernama Prasojo Dadi Mulyono.
Kepolisian Sektor Bekasi Selatan, menggerebek sebuah warung penjual minuman di Jalan. Kp. Cikunir RT 02 RW 15 Kelurahan Jakamulya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Rabu (6/7) malam. Pemiliknya merupakan seorang sarjana ekonomi bernama Prasojo Dadi Mulyono.
Kanit Binmas Polsek Bekasi Selatan, Iptu Puji Astuti mengatakan, penggerebekan bermula dari laporan masyarakat. Sebab, warung milik pelaku kerap didapati menjual minuman keras berbagai merek yang dianggap meresahkan.
"Warga setempat mengancam apabila pihak Kepolisian maupun instansi lainya tidak segera melakukan tindakan hukum maka warga yang akan bertindak, dengan cara membakar," kata Puji, Kamis (6/7).
Padahal, kata dia, kepolisian sudah sering melakukan razia. Petugas tak pernah menemukan minuman keras lebih dari 10 botol. Karena itu, Puji curiga bahwa pemiliknya mempunya gudang penyimpanan.
"Kami menemukan sebuah bunker ukuran1,5 X 1,5 meter dengan kedalaman sekitar 2 meter yang dipergunakan untuk menyimpan minuman keras," kata Puji.
Selain itu, kata dia, serta di bagian belakang warung ditemukan sebuah ruangan yang dipergunakan sebagai gudang penyimpanan minuman keras dengan di lengkapi akses pintu keluar.
"Kami menyita sebanyak 1.252 botol terdiri dari berbagai jenis minuman beralkohol," katanya.