SBY bandingkan SDA dan Andi Mallarangeng saat jadi tersangka
Ketika menjadi Menpora, Andi langsung menyatakan mundur usai ditetapkan sebagai tersangka.
Juru Bicara Kepresidenan, Julian Aldrin Pasha, mengatakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum menyikapi desakan pengunduran diri Menteri Agama Suryadharma Ali yang terjerat kasus korupsi. Namun, kata Julian, SBY sempat mengapresiasi sikap Andi Alfian Mallarangeng (AAM) yang langsung mengajukan pengunduran diri setelah ditetapkan tersangka korupsi oleh KPK.
"Kalau merujuk pada apa yang terjadi pada AAM saat beliau jadi Menpora, begitu ditetapkan jadi tersangka oleh KPK dan hari berikutnya, Pak AAM bawa surat untuk ajukan pengunduran diri. Ini di-appreciated dari SBY," ujarnya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (24/5).
Apalagi, jabatan sebagai Menteri mempunyai nilai politis yang berkewenangan penuh diangkat oleh Presiden. Untuk itu, presiden, kata Julian, akan mempertimbangkan soal pengunduran diri SDA dari menag.
"Menteri memang adalah political point yang kewenangan penuh diangkat oleh presiden. Nanti semua akan dipertimbangkan oleh pak presiden," ujarnya.
Julian menambahkan, akan memanggil SDA pada Senin besok untuk meminta keterangan terkait hal ini.
"Dalam waktu dekat (dipanggil), mungkin Senin," ujarnya.
Baca juga:
Minta penjelasan soal dana haji, SBY akan panggil SDA
Mahfud MD sebut kasus SDA bakal ganggu suara Prabowo-Hatta
'Kepercayaan publik pudar, SDA tak punya pilihan kecuali mundur'
Pernah dipuji Prabowo setinggi langit, kini SDA jadi tersangka
4 Pembelaan Suryadharma Ali soal korupsi haji
Manuver kubu Prabowo hadapi kasus SDA
-
Mengapa Try Sutrisno terpilih menjadi Wakil Presiden? MPR memilih Try menjadi Wakil Presiden RI mendampingi Soeharto, presiden terpilih saat itu.
-
Apa yang dilakukan Gubernur Suryo setelah pertempuran di Surabaya mereda? Saat situasi mulai mereda, Gubernur Suryo meninggalkan Surabaya untuk membangun pemerintahan darurat di Mojokerto.
-
Kenapa SBY memberi lukisan kepada Prabowo? "Ini Pak Prabowo keyakinan saya atas pemipin kita mendatang, atas harapan saya, dan juga doa kita semua agar Pak Prabowo kokoh kuat seperti batu karang ini memajukan Indonesia, meningkatkan kesejahteraan rakyat, menegakkan hukum dan keadilan, dan tugas-tugas lain yang diemban oleh beliau nanti. Semoga berkenan," imbuh SBY.
-
Siapa yang menemani SBY di atas panggung? SBY didampingi oleh Vincent dan Desta sebagai pembawa acara.
-
Kapan SBY memberikan lukisan kepada Prabowo? Lukisan tersebut diberikan, saat acara buka bersama seluruh jajaran Partai Demokrat, di Kawasan Jakarta Selatan, Rabu (27/3).
-
Kapan Try Sutrisno menjadi ajudan Presiden Soeharto? Berkat rekam jejaknya di bidang militer, pada tahun 1974 Try terpilih menjadi ajudan Presiden Soeharto.