Sering dapat telepon gelap, Dinas Pemadam abaikan kebakaran
Nomor telepon darurat 113 milik Dinas Pemadam Kebakaran di Kabupaten Buleleng, Bali kerap kali dijadikan bahan mainan.
Nomor telepon darurat 113 milik dinas pemadam kebakaran di Kabupaten Buleleng, Bali kerap kali dijadikan bahan permainan warga. Akibatnya, saat terjadi musibah kebakaran sesungguhnya, petugas akhirnya menanggapi dengan santai lantaran dianggap telepon gelap yang sengaja untuk mengerjai petugas.
Anehnya, petugas mengaku sulit untuk melacak nomor telepon yang kerap mengerjai mereka dengan adanya laporan kebakaran palsu. Gratis, itulah menjadi alasan setiap masyarakat dengan mudahnya menelpon petugas darurat untuk dikerjai.
Kepala Pemadam Kebakaran Putu Pasek Sujendra mengatakan, pihaknya beserta anggota yang bertugas kerap menerima telepon gelap tersebut. Bahkan, dalam sehari diakuinya bisa mencapai puluhan penelepon gelap. Dengan adanya kondisi tersebut, diakui Pasek sangat mengganggu kinerja petugas.
"Walaupun entah penelpon itu memberitahu ada kebakaran benar atau dikerjai, kami tidak kenapa. Kami datangi tempat yang dilaporkan ada kebakaran tersebut. Karena ini tugas kami, dan inilah resiko kami," kata Pasek Sujendra yang juga mantan Lurah Astina, Minggu (2/11).
Namun dengan seringnya ada penelepon gelap tersebut. Pihaknya mensiasati kondisi tersebut, dengan melakukan beberapa pendekatan khusus dengan aparat wilayah terpencil, dari ketua lingkungan setempat sampai lurah dan camat untuk memastikan laporan tersebut.
"Namun kami bersyukur. Kenapa bersyukur, karena saat dibilang ada kejadian setelah kami datangi ke lokasi ternyata tidak ada kebakaran, itulah kesyukuran kami," sembari menyesali beberapa penelepon gelap yang masih saja ada.
Baca juga:
Korsleting, rumah kontrakan di Solo ludes dilalap si jago merah
Terbakar, 727 bangunan Pasar Pakong Pamekasan ludes dilalap api
XXI Jogja City Mall kebakaran, kepulan asap bikin panik warga
Pipa gas terbakar di Depok, lalu lintas macet parah
Dilempar minyak tanah oleh orangtua, Soimah tewas terbakar
3 Toko ludes dilalap si jago merah di Solo, tak ada korban jiwa
Kecelakaan tabung gas, lima rumah di Sukoharjo terbakar
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Apa yang terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Dimana letak Kampung Bali di Kalimantan Barat? Letaknya berada di Desahan Jaya, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara.
-
Bagaimana cara membuat kerajinan dari tanah liat di Bali? Nggak hanya menggaet wisatawan lokal saja, pottery class juga begitu memikat traveler dari mancanegara. Salah satu rekomendasi yang bisa dicoba adalah Sari Api Ceramics Studio yang terletak di Ubud. Tempat ini menawarkan banyak studio yang dilengkapi dengan peralatan pottery lengkap.
-
Apa yang terjadi di tengah banjir di Kebon Pala? Seekor ular muncul di tengah banjir yang merendam permukiman warga di kawasan Kebon Pala, Kampung Melayu, Jakarta, Jumat, (1/12/2023).
-
Apa yang menjadi ciri khas Kampung Bali di Kalimantan Barat? Di kampung Bali, Desahan Jaya terdapat sebuah Pura yang cukup besar dan luas. Bangunan ini pastinya menambah suasana khas Bali yang begitu kental dan terasa.