Setelah sampah, kini Kuta Bali diserang banjir
Hujan membuat timbunan sampah di saluran drainase. Akibatnya air meluber dan membanjiri Jalan Sunset Road Kuta.
Baru saja pemerintah Kabupaten Badung menghela keringat membersihkan timbunan sampah di Pantai Kuta, tapi kini justru giliran di wilayah Sunset Road Kuta kebanjiran. Jalan yang baru saja dibuat dan dibuka seiring dengan dibuatnya Jalan Underpass di Simpang Dewa Ruci Kuta, setahun lalu itu kini terendam banjir.
Hujan yang mengguyur sejak pagi di Kuta, membuat timbunan sampah di saluran drainase. Akibatnya air meluber dan membanjiri Jalan Sunset Road Kuta. "Inilah ketidakdisiplinan masyarakat membuang sampah. Masuknya ya ke saluran drainase," keluh Gede Sukarta, Ketua Bali Vila Asosiasi Chapter Badung, Selasa (20/1) di Sunset Road Kuta.
Dirinya yang kebetulan melintas di lokasi, mengaku sangat kecewa dengan sistem pelaksanaan proyek pengerjaan saluran drinase di wilayah tersebut. "Dampak pembuatan trotoar dan beberapa bangunan baru, juga bisa bikin banjir," kata Sukarta.
Kadis Bina Marga dan Pengairan Kabupaten Badung, IB Surya Suamba, menyebutkan bahwa inlet trotoar yang memang kurang maksimal mengalirkan air hujan menuju ke dalam drainase.
Dirinya mengaku juga sudah mengkoordinasikan hal tersebut ke Kementerian PU Jakarta melalui Balai Pelaksana Jalan, untuk membersihkan inlet yang tersumbat. Sebab status jalan tersebut adalah jalan nasional.
"Ini pengerjaannya langsung dari pusat. Karena masuk ke jalan umum nasional, walau memang ada di wilayah kami, tapi saat pengerjaan jalan dan trotoar kami tidak dilibatkan," ketusnya
Baca juga:
Pegawai tiba-tiba mogok, diskotek favorit bule di Kuta geger
Warga 3 desa ngamuk karena jalan ditutup Bandara Ngurah Rai
Tak ada tiket pesawat murah, bikin pariwisata di Bali lesu
Baru saja masuk 2015 sudah 5 orang gantung diri di Bali
Menengok kotornya Pantai Seminyak Bali
Reklamasi Teluk Benoa sudah dikaji, tak perlu khawatir
-
Apa yang menarik wisatawan untuk mengunjungi Bali? Keindahan alamnya yang memesona, budayanya yang kaya, serta keramahan penduduknya menjadikan Bali sebagai tujuan wisata yang tak pernah kehilangan daya tarik.
-
Apa yang diharapkan dari pungutan wisatawan asing di Bali? Rektor Unud: Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali Babak baru pariwisata Bali akan dimulai pada 14 Februari 2024 nanti dengan penerapan pungutan bagi wisatawan asing yang masuk Bali. Terkait hal itu, Rektor Universitas Udayana Ngakan Putu Gede Suardana berharap, pungutan akan dibarengi dengan peningkatan kualitas pariwisata Bali.
-
Kapan pungutan wisatawan asing di Bali akan dimulai? Babak baru pariwisata Bali akan dimulai pada 14 Februari 2024 nanti dengan penerapan pungutan bagi wisatawan asing yang masuk Bali.
-
Apa yang diresmikan oleh Etihad Airways di Bali? Pendaratan ini menandai peluncuran layanan reguler antara Abu Dhabi dengan Bali.
-
Bagaimana Etihad Airways mempromosikan wisata di Bali? Dengan pemesanan yang melalui etihad.com, tamu yang terbang ke Bali melalui Abu Dhabi bisa menambah masa inap hotel gratis dengan program Persinggahan Abu Dhabi dari Etihad.
-
Apa saja hal yang menarik di Pulau Bali selain keindahan alamnya? Bukan hanya alamnya saja memukau, budaya dan adat istiadat masyarakat Bali juga seringkali memberikan kesan tersendiri. Kentalnya budaya leluhur yang masih dijunjung tinggi membuat Pulau Bali menjadi begitu menarik untuk dijelajahi.