Sidang cerai kembali digelar, 2 saksi dari Ahok dihadirkan
Kuasa hukum Ahok, Fifi Lety Indra mengatakan kehadiran saksi guna memperkuat fakta merenggangnya hubungan Ahok dan istrinya, Veronica Tan.
Sidang gugatan cerai Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok kembali digelar Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Agenda sidang kali ini ialah mendengarkan kesaksian dari penggugat.
Kuasa hukum Ahok, Fifi Lety Indra mengatakan kehadiran saksi guna memperkuat fakta merenggangnya hubungan Ahok dan istrinya, Veronica Tan.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Kenapa penampilan Menteri AHY dan Basuki Hadimuljono menjadi sorotan? Penampilan AHY dan Basuki Hadimuljono Disorot Selain kemeriahan acara, sorotan juga tertuju pada gaya berpakaian dari AHY yang tampak necis dan gagah dengan setelan jas dan peci hitam.
-
Kapan Prabowo dan Titiek Soeharto memutuskan untuk bercerai? Namun sayang, keduanya memutuskan bercerai pada tahun 1998.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
"Supaya diyakinkan lengkap. Ini masalah perceraian kan, bukan masalah yang gampang. Makin banyak saksi, bukti, lebih baik. Apalagi karena kedua belah pihak tidak hadir," ujar Fifi, Rabu (28/2).
Ia menambahkan, kemungkinan saksi tersebut merupakan yang terakhir dihadirkan dalam persidangan.
Sementara itu, sebelumnya Ahok mengirim surat kepada Majelis Hakim untuk menyampaikan jika dirinya tidak akan menghadiri sidang. Bahkan, sampai putusan. Ahok sudah menyerahkan hasil sidang sepenuhnya kepada Majelis Hakim.
"Ya intinya Pak Ahok menyerahkan putusan kepada hakim. Beliau sendiri tidak akan hadir," kata pengacara Ahok, Fifi Lety Indra, usai sidang di bekas kantor Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jalan Gajah Mada, Rabu.
Kini, lanjut Fifi, hakim tengah mempertimbangkan permintaan Ahok.
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Dari balik penjara, Ahok masih bantu warga
Adik Ahok sebut kakaknya lebih kaya saat di penjara
Ahok kirim surat buat Hakim tak akan hadiri sidang perceraian hingga putusan
Jadi saksi sidang cerai, Staf pribadi sebut Ahok & Veronica sudah tak cocok
Sidang cerai, pengacara hadirkan 2 staf pribadi Ahok sebagai saksi