Sindiran-sindiran lucu Kaesang pada bapaknya
Kaesang juga tidak segan untuk memberikan sindiran yang bernada lucu kepada bapaknya
Keakraban Presiden Joko Widodo dengan putra bungsunya Kaesang Pangarep seringkali terlihat di publik. Dalam beberapa kesempatan Kaesang sering berduet dengan Jokowi membuat video yang bisa membuat tawa siapa saja yang melihatnya.
Bukan hanya itu, Kaesang juga tidak segan untuk memberikan sindiran yang bernada lucu kepada bapaknya. Ini sindrian-sindiran Kaesang kepada Presiden Jokowi yang bernada lucu:
-
Apa yang diungkapkan Kaesang saat ditanya soal larangan dari Presiden Jokowi? Dia hanya menjawab, soal peluang dirinya maju di Pilkada Jakarta 2024. Kaesang menyebut, jika merujuk pada putusan Mahkamah Agung (MA) tentang batas usia calon kepala daerah, dirinya memungkinkan untuk maju.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kenapa Presiden Jokowi melarang Kaesang maju di Pilgub Jakarta? Zulhas menyebut, Presiden Jokowi enggan jika Kaesang maju dalam pilgub Jakarta."Tadi saya tanya sama Bapak (Jokowi) habis rapat, 'Pak, gimana kalau Kaesang maju wagub Jakarta?'. 'Waduh', gitu, 'Jangan Pak Zul', katanya," kata Zulhas di DPP PAN, Jakarta Selatan, Senin (3/6).
-
Bagaimana respon Kaesang saat ditanya soal larangan dari Presiden Jokowi? Menanggapi hal itu, Ketua Umum PSI itu hanya diam saat ditanya awak media untuk menanggapi larangan dari Presiden Jokowi. Dia hanya melempar senyum dan tak menjawab pertanyaan awak media.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
Kaesang sindir rambut Presiden Jokowi
video berdurasi 49 detik yang diunggah di youtobe, Jokowi melihat model rambut Kaesang menyindir habis-habisan. Presiden ketujuh ini menyebut gaya rambutnya anak bungsunya itu seperti batok kelapa. "Ini cukuran apa sih ini? Cukuran kok kayak cukuran batok kelapa, depannya muncrit," kata Jokowi sembari memegang kepalanya, dalam video berjudul 'PILOK #3 Pulang Rumah Diejek Bapak'.
Tersinggung, Kaesang langsung membalas sindiran itu. "Kayak rambut bapak bagus aja," sahutnya sembari senyum kecut.
Di Raja Ampat, Kaesang sindir Jokowi
Di Raja Ampat, Kaesang sindir Jokowi
Pada awal tahun 2016, Jokowi melalui akun twitternya @jokowi mengunggah fotonya yang sedang mengagumi keindahan Pulau Pianemo Raja Ampat. "Pulau Pianemo Raja Ampat, sangat indah. Surga kecil di Tanah Papua -Jkw." tulisnya.
Tak berselang lama, Kaesang langsung mengomentari unggahan sang bapak, dengan santai dan lucu. "Pak, bukan bermaksud untuk tidak sopan tapi kalau cari kecebong bukan di situ tempatnya," tulis @kaesangp.
Tangan metal, kena lagu dangdut joget juga
Lagu Meraih Bintang yang dibawakan Via Vallen 'mengguncang' pembukaan Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (18/8) malam. Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak luput menikmati 'theme song' Asian Games tersebut. Saat terekam kamera, Jokowi menggoyangkan tangannya seperti orang sedang mendayung. Joget Jokowi itu ternyata jadi bahan guyonan anak bungsunya Kaesang Pangarep.
Lewat akun Twitternya, Kaesang berguyon meski menyukai musik beraliran metal, namun musik dangdut sukses membuat Jokowi bergoyang. "Walaupun tangannya metal, kena lagu dangdut joget juga," tulis Kaesang di akun twitternya yang juga mengunggah foto tangan sang ayah.
Tak hanya itu, Kaesang kembali menuliskan "Ketika heavy metal kalah dengan dangdut #OpeningCeremonyAsianGames2018."