Soal lagu 2019 Ganti Presiden, eks gitaris Boomerang laporkan media online
Ivan menegaskan tak pernah terlibat dalam pembuatan lagu itu. "Itu berita bohong. Waktu melihat berita awal itu saya marah. Apa-apaan ini dan ini harus ditindak. Makanya hari ini melaporkan masalah pencatutan nama. Saya tak pernah terlibat dalam pembuatan atau menciptakan. Jadi itu berita bohong," tegas Ivan.
Eks gitaris Boomerang, John Paul Ivan, mendatangi Bareskrim Polri di Gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) pada Selasa (22/5). Ia melaporkan media online yang memberitakan dirinya sebagai pencipta lagu Ganti Presiden 2019 yang beredar di Youtube sejak beberapa hari terakhir.
Usai menyampaikan laporan, ia mengatakan pada 19 Mei 2018, media online www.pribuminews.co.id memberitakan dirinya sebagai pencipta lagu Ganti Presiden 2019. Ia membantah menciptakan lagu yang mengandung preferensi politik itu.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Siapa yang menjadi presiden setelah PDIP menang di pemilu 2019? Seiring dengan kemenangan PDIP, Joko Widodo juga kembali terpilih sebagai presiden Indonesia untuk masa jabatan kedua.
-
Siapa yang diumumkan sebagai calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
"Itu berita bohong. Waktu melihat berita awal itu saya marah. Apa-apaan ini dan ini harus ditindak. Makanya hari ini melaporkan masalah pencatutan nama," jelasnya.
Ia mengatakan media itulah yang pertama kali memberitakan dirinya sebagai pencipta lagu tersebut. Sebagai barang bukti, ia membawa kopi cetakan berita tersebut.
Ivan menegaskan tak pernah terlibat dalam pembuatan lagu itu. "Saya tak pernah terlibat dalam pembuatan atau menciptakan. Jadi itu berita bohong," ujarnya.
Ia mengatakan lagu seperti itu bukan genre lagu yang menjadi ciri khasnya. "Itu lagu enggak ada integritasnya. Kita sebagai seniman itu dalam membuat lagu memberikan message. Kita punya tanggung jawab moral. Enggak bisa seenaknya sendiri, kita asal nulis aja isinya sembarangan. Enggak bisa begitu," jelasnya.
Ia mengatakan dari media tersebut telah melakukan klarifikasi atas pemberitaan tersebut. Tapi ia tetap akan memproses hal tersebut. Ia juga menyebut pihak media online tersebut belum pernah menghubunginya untuk klarifikasi.
"Jangan sampai ada korban lain. Cukup di saya. Jangan sampai ada teman seniman lainnya," ujarnya. Laporan John Paul Ivan telah diterima Bareskrim Polri dengan nomor LP/B/676/V/2018/Bareskrim tertanggal 22 Mei 2018.
Baca juga:
Fadli Zon ingin nyanyi lagu 2019GantiPresiden seperti 'We Are the World'
Kubu Tb Hasanuddin-Anton minta Asyik tak ikut debat publik ketiga
PKS sebut Asyik 'jual' #2019GantiPresiden karena suara Prabowo capai 60 % di Jabar
Pakai tagar 2019 ganti presiden, elektabilitas Asyik tak akan terpengaruh
PKS: Sudrajat-Syaikhu tidak akan dukung Jokowi di Pilpres 2019
Pamer kaos 2019 ganti presiden, pasangan Asyik resmi dilaporkan ke Bawaslu
PKB sebut pasangan Asyik bentangkan #2019GantiPresiden forumnya tidak pas