Aksi Keren Panglima TNI Agus Main Gitar & AHY Nyanyi Ditonton Jokowi-Prabowo di IKN
Di depan presiden Jokowi dan Prabowo Subianto, AHY tampil berduet dengan Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto memberikan penampilan spesial.
Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menghadiri acara makan malam yang digelar oleh Presiden Joko Widodo di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada Minggu (11/8). AHY membagikan setiap momen dalam rangkaian acara kehormatan tersebut.
Terdapat momen seru yang lantas mencuri perhatian publik. Di depan presiden Jokowi dan Prabowo Subianto, AHY tampil berduet dengan Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto memberikan penampilan spesial.
Seperti apa potret momen keseruannya? Simak ulasan berikut ini, Selasa (13/8).
Hadiri Makan Malam dengan Latar Belakang Istana Negara dan Istana Garuda di IKN
AHY menghadiri acara makan malam bersama dengan Presiden Jokowi dan Wapres Ma’ruf Amin di IKN, Minggu (11/8) kemarin. Acara tersebut juga dihadiri oleh jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju.
“Menikmati malam hari di Ibu Kota Nusantara. Lokasi ini tepat di titik Sumbu Kebangsaan dan Insya Allah kami akan melaksanakan Sidang Kabinet Paripurna untuk pertama kalinya di IKN,” tulis keterangan AHY dalam akun Instagram pribadinya @agusyudhoyono.
Di tengah acara, AHY juga tampil memukau mempersembahkan penampilan spesialnya. Saat itu, ia berduet dengan Panglima TNI Agus Subiyanto.
Keduanya tampil keren di atas panggung. Terlihat dari potret yang diunggah AHY, saat itu Menteri ATR/BPN ini memilih untuk menyumbangkan suara emasnya. Sementara Panglima TNI Agus Subiyanto nampak begitu sangar dengan gitar mengiringi AHY.
Penampilan AHY dan Agus Subiyanto ini disaksikan oleh Presiden Jokowi dan juga Prabowo Subianto serta jajaran pemerintan lainnya yang turut hadir dalam acara makan malam jelang rapat paripurna perdana di IKN.
“Makan malam bersama Kabinet Indonesia Maju di titik Sumbu Kebangsaan IKN, tadi malam,” tulis AHY memberikan keterangan dalam unggahannya.
Kemeriahannya Tuai Pujian
Kemeriahan acara makan malam di IKN tersebut kian menjadi sorotan masyarakat Indonesia. Terbukti dari ragam komentar pujian yang lantas ditinggalkan pada unggahan potret AHY.
“Alhamdulillah luar biasa mantap pak,” tulis komentar @dod_olopers.
“Buah nusantara 😍😍😍,” lanjut @sunpridelamongan.
“Teruslah bermanfaat dan menginspirasi, sehat selalu om Agus😇🤲🏻,” timpal @@fayyadh.annaufal.
“Calon pemimpin bangsa di masa depan.😍❤️,” puji akun Instagram @inpresroad.