Superstar, program andalan Puti Soekarno untuk milenial Jatim
Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno menyiapkan program Superstar (Sentra UMKM, Pemberdayaan UMKM dan Startup) untuk kaum milenial Jatim. Program itu diyakini bisa mengerek daya saing milenial Jatim.
Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno menyiapkan program Superstar (Sentra UMKM, Pemberdayaan UMKM dan Startup) untuk kaum milenial Jatim. Program itu diyakini bisa mengerek daya saing milenial Jatim.
"Kelompok milenial menjadi salah satu fokus kami. Mereka adalah pendorong kemajuan Jawa Timur dengan sifatnya yang dinamis, berpikiran terbuka, dan mengutamakan kolaborasi ketimbang kompetisi," ujar Puti yang berpasangan dengan Calon Gubernur Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Kamis (15/3).
-
Apa pesan utama Gus Ipul di Hari Pahlawan? “Indonesia merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa. Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara,” ujar Gus Ipul.
-
Kapan Halim Perdanakusuma gugur saat bertugas? Halim bersama pilot Iswahjudi menerbangkan pesawat Avro Anson RI-003 dari Thailand menuju Bukittinggi. Nahas, pesawat tersebut diterjang badai hingga mengalami kecelakaan tanggal 14 Desember 1947."Pesawat tersebut jatuh di Pantai Lumut, Tanjung Hantu, Semenanjung Malaka," tulis TNI AU.
-
Bagaimana Lettu Soejitno gugur? Soejitno mengambil senapan mesin Lewis yang dibawa Harjono dan menembakkannya ke arah musuh di seberang. Nahas, tanpa sepengetahuannya ternyata di wilayah selatan, yakni di Glendeng, Belanda telah memperkuat pertahanan dan mengamankan proses pemasangan jembatan. Soejitno dilempari sebutir granat yang kemudian meledak di dekatnya. Tak hanya itu, mengutip Instagram @tuban_bercerita, peluru juga mengenai badan Soejitno. Ia pun gugur di lokasi perlawanan.
-
Kapan Sahrul Gunawan diwisuda? Alhamdulillah, guys! Hari ini, Selasa, 21 November 2023, setelah sukses banget lulus sidang tesis bulan April kemarin, kita semua merayakan Wisuda Magister Ilmu tafsir Al Quran universitas PTIQ yang pertama.
-
Siapa yang menepis isu Cak Imin maju di Pilkada Jatim? Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Jazilul Fawaid menepis isu calon wakil presiden nomor urut 1 yang juga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2024. "Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim)," ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
-
Apa pesan utama yang disampaikan Gus Ipul dalam acara Malam Nuzulul Quran di Kota Pasuruan? Dalam momentum ini, Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf atau biasa disapa Gus Ipul ini mengingatkan kepada THL, Tenaga Kontrak, PPPK dan pejabat eselon III yang hadir untuk selau meminta pertolongan Allah SWT dalam segala urusan terutama dalam hal memajukan Kota Pasuruan.
Puti merinci, ada sejumlah janji kerja dalam program Superstar. Di antaranya memfasilitasi terciptanya bisnis-bisnis rintisan (startup) unggulan. Telah disiapkan program pemberdayaan startup, termasuk dalam hal ini usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
"Kita siapkan mentoring-mentoring secara merata ke seluruh Jatim. Jadi biar ada pemerataan, tidak hanya milenial kota besar saja yang paham beragam peluang bisnis yang bisa digarap mereka. Misalnya milenial di perdesaan, kita fasilitasi bikin agribusiness startup yang bisa mengantarkan produk desanya ke pasar ekspor. Kita libatkan para ahli dan pemain yang sudah berskala global untuk menguatkan startup Jatim," ujarnya.
Puti menambahkan pentingnya penguatan SDM untuk meningkatkan daya saing startup. Untuk itu, dia menyiapkan program beasiswa di mana anak-anak muda Jatim bakal dikirimkan ke pusat perfilman dunia, permusikan, teknologi informasi, seni pertunjukan, dan sejenisnya.
"Kami antarkan anak-anak muda Jatim belajar banyak hal. Ada beasiswa ke Sillicon Valley untuk belajar IT, kita juga fasilitasi ke Hollywood untuk tahu banyak soal film, beasiswa ke ISI untuk gali seni tradisi, dan sebagainya," papar Puti yang dikenal lihai bermain piano dan melukis.
Puti juga menyebut pembiayaan sebagai faktor penting dalam skema penguatan startup yang digerakkan generasi milenial. Oleh karena itu, Puti menyiapkan jaminan akses perbankan yang mudah bagi startup dan wirausahawan muda secara umum.
"Dan tidak hanya akses yang mudah, tapi juga pembiayaan yang murah. Pemprov Jatim nantinya berkolaborasi dengan perbankan, bikin program pembiayaan dengan skema paling murah dibanding yang sudah ada," papar Puti yang juga dosen tamu Kokushikan University, Jepang.
Puti optimistis, generasi milenial bisa ikut terlibat dalam gerakan besar memakmurkan Jatim dengan membikin banyak bisnis rintisan unggulan yang mampu menggerakkan ekonomi warga.
"Jadi teman-teman milenial tidak usah galau. Kita bikin gebrakan dan kerja bareng untuk Jatim. Bahkan, bukan tidak mungkin di Jatim bakal lahir startup berstatus unicorn dengan nilai USD 1 miliar di masa mendatang," pungkas Puti.
(mdk/hhw)