Survei: Jokowi diyakini mampu bawa perubahan ketimbang Prabowo
54,4 persen responden memilih Jokowi-JK dan 49,2 persen memilih Prabowo-Hatta yang dinilai mampu membawa perubahan.
Survei nasional Populi Center melakukan survei tentang keyakinan masyarakat tentang para capres dan cawapres yang mampu membawa perubahan bagi bangsa Indonesia. Hasilnya, Jokowi - JK lebih dipercaya responden membawa perubahan ketimbang pasangan Prabowo - Hatta .
Chairman Populi Center Nico Harjanto mengatakan pihaknya mengajukan kepada responden tentang keyakinan para capres dan cawapres mampu membawa perubahan. Pilihan yang diberikan, yakin, kurang yakin, tidak yakin dan tidak mau menjawab.
"Sebanyak 54,4 persen responden percaya Jokowi - JK mampu membawa perubahan. 29,6 persen responden merasa kurang yakin, 6,9 persen tidak yakin dan 9 persen tidak menjawab," ujar Nico saat memaparkan hasil risetnya di Rarampa Resto Jalan Mahakam Raya II No 1 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (4/6).
Sementara untuk pasangan Prabowo - Hatta , 49,2 persen responden yakin bisa membawa perubahan. Kemudian, 34,9 persen merasa kurang percaya Prabowo mampu membawa perubahan.
"5,6 persen kurang yakin dan 10,3 persen tidak menjawab," kata dia.
Metodologi yang digunakan yakni wawancara tatap muka di 33 provinsi Indoensia mulai dari tanggal 24 sampai 29 Mei 2014. Sampel yang digunakan 1500 responden di acak bertingkat (Multistage ramdom sampling) dan margin of error kurang lebih 2,53 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Baca juga:
Survei SSS sebut Jokowi-JK paling bersih dari KKN
Survei SSS: Jokowi-JK perhatian pada rakyat, Prabowo-Hatta tegas
Survei SSS:Di 10 kota ini Jokowi-JK 42,65%, Prabowo-Hatta 28,35%
Survei Populi Center: Jokowi-JK 47,5%, Prabowo-Hatta 36,9%
Populi Center: Prabowo disukai karena tegas dan Jokowi merakyat
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Bagaimana Prabowo dinilai akan meneruskan pemerintahan Jokowi? Sebagai menteri Presiden Jokowi, Prabowo kerap ikut rapat. Sehingga, Prabowo dinilai tinggal meneruskan pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'rufA Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang dibahas Prabowo dan Jokowi saat bertemu? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan. "Koordinasi seperti biasa terkait pemerintahan," kata Dahnil saat dikonfirmasi, Senin (8/7). Dia menjelaskan, koordinasi tugas tersebut mencakup Prabowo sebagai Menteri Pertahanan maupun sebagai Presiden terpilih 2024-2029.