Tak ada kejahatan terjadi di Stasiun Senen selama arus mudik
Tak ada kejahatan terjadi di Stasiun Senen selama arus mudik. Tertibnya penumpang dan tata kelola yang baik dari pihak stasiun menjadi faktor utama nihilnya tindak kejahatan.
Keamanan Stasiun Pasar Senen di H+4 lebaran aman terkendali. Tata kelola dan para penumpang yang sudah tertib menjadi faktor utama dalam mengurangi tindak kejahatan di stasiun tersebut.
"Sampai saat ini keamanan cukup terkendali, belum ada laporan yang masuk tentang tindak kejahatan dari pihak stasiun maupun dari penumpang," kata Kaposko Ops Lebaran Stasiun Pasar Senen, Iptu Samiono, Jumat (30/6).
Samiono mengaku kepolisian setiap harinya mengerahkan 40 personel untuk mengamankan. Keamanan tersebut dimulai dari tanggal 19 Juni hingga 4 Juli mendatang.
"Setiap harinya kita kerahkan 40 personel yang terbagi menjadi dua shift, personel tersebut merupakan gabungan dari Brimob, Sabhara Polda, Sabhara Polres Jakarta Pusat, Intel Polda, dan Reskrim Polres. Seluruh personel kita kerahkan di beberapa titik, seperti di pintu masuk, pintu kedatangan, ruang tunggu, tempat penukaran tiket, dan area parkir," ungkap Samiono kepada merdeka.com di lokasi.
Ia juga menambahkan tertibnya penumpang dan tata kelola yang baik dari pihak stasiun menjadi faktor utama nihilnya tindak kejahatan. "Penumpangnya kan sekarang sudah tertib, pihak stasiun juga mengatur sudah baik, satu jam sebelum keberangkatan kereta mereka sudah diperbolehkan masuk jadi itu juga bisa menekan tindak kriminalitas di stasiun," ujarnya.
Seperti diketahui hingga H+4 lebaran jumlah penumpang yang mudik dari Stasiun Pasar Senen masih tinggi. PT KAI pun memprediksi arus balik mudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat terjadi pada hari ini dan besok.
"Berdasarkan data yang kami terima angka pemudik yang berangkat dari sini masih berada di atas 20 ribu penumpang hingga H+4, terakhir hari ini jam 7 tadi ada di angka 23.112. Jumlah total penumpang yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dari H-10 sampai H+4 berkisar 395.507, naik 12 persen dari tahun lalu," imbuh Suprapto.
Baca juga:
Menkes minta pemudik jangan jajan sembarangan
24.656 Pemudik mulai kembali lewat Stasiun Pasar Senen hari ini
Antisipasi macet horor di Nagreg, Kapolri instruksikan satu arah
Polisi berlakukan contra flow di Cikampek menuju Jakarta
Mudik Lebaran 2017, Kemenhub dianggap banyak lakukan perbaikan
3 Kakak beradik gowes sepeda temui ibu mengamen buat tambah ongkos
-
Kapan puncak arus balik Lebaran 2023? PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 1.589.499 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada 24-29 April 2023 yang dipantau dari 4 Gerbang Tol (GT) Utama.
-
Kapan puncak arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi? Arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada 19-21 April 2023.
-
Di mana jalur mudik dan balik Lebaran 2023 terpadat? Jalan Tol Trans Jawa menjadi jalur mudik dan arus balik terpadat di Indonesia.
-
Apa itu "arus balik" di Pantai Sepanjang Gunungkidul? Tim Pencarian dan Penyelamatan Satuan Perlindungan Masyarakat Wilayah II Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, bekerja sama dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) melakukan penelitian mengenai “rip current” atau “arus balik” yang terjadi di perairan laut wilayah tersebut.
-
Di mana "arus balik" di Pantai Sepanjang Gunungkidul ditemukan? Keberadaannya terkonsentrasi pada sebuah jalur sempit yang memecah zona empasan gelombang hingga melewati batas zona gelombang pecah.
-
Dimana terjadi kepadatan arus mudik menjelang Lebaran 2024? Kepadatan mulai terjadi di kawasan Pelabuhan Merak, Banten, oleh rombongan pemudik yang ingin berpergian lewat jalur laut.