Tak hadir gelar perkara penistaan agama, Ruhut temani Ahok blusukan
Tak hadir gelar perkara penistaan agama, Ruhut temani Ahok blusukan. Ruhut menuturkan, gelar perkara adalah tugas dari kepolisian. Sehingga, Ruhut dan tim pemenangan Ahok-Djarot akan memercayakan sepenuhnya kasus Ahok kepada aparat penegak hukum.
Mabes Polri melakukan gelar perkara kasus dugaan penistaan agama oleh Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Basuki Tjahaja Purnama, hari ini. Juru bicara tim pemenangan Ahok-Djarot, Ruhut Sitompul mengatakan, tidak akan hadir dalam gelar perkara dan memilih menemani Ahok blusukan dan kampanye.
"Enggak. Saya dengan pak Ahok kami blusukan. Kami enggak dateng, biar saja tim lawyer aja. Saya sudah janjian dengan pak Ahok kita blusukan ke berapa titik hari ini," kata Ruhut saat dihubungi, Selasa (15/11).
Ruhut menuturkan, gelar perkara adalah tugas dari kepolisian. Sehingga, Ruhut dan tim pemenangan Ahok-Djarot akan memercayakan sepenuhnya kasus Ahok kepada aparat penegak hukum.
"Ya kan itu gelar perkara tugas kepolisian. Kita hormati kami percayakan penuh kepada kepolisian," tegasnya.
Selain memercayakan kepada Polri, anggota Komisi III DPR ini juga percaya dengan janji Presiden Joko Widodo yang tidak akan mengintervensi proses hukum kasus Ahok.
"Kita percaya kepada bapak Presiden yang dengan tegas mengatakan hormati hukum tidak ada yang boleh intervensi karena itu profesionalisme kepolisian sangat kami hormati. Apapun hasilnya nanti kami patih taat hukum karena indonesia negara hukum," pungkasnya.
Baca juga:
Saksi ahli Ahok dari Mesir batal beri keterangan, ini alasannya
Ada gelar perkara kasus Ahok, begini suasana di Mabes Polri
Ahok tak merasa panggil saksi ahli dari Mesir
Ahok tak hadiri gelar perkara kasus penistaan agama di Mabes Polri
Ahok tak hadir, 20 orang tim kuasa hukum bakal datangi Mabes Polri
Usaha keras Ahok mentahkan tuduhan penistaan agama
Fadli Zon sebut tak ada aturan Komisi III hadiri penyelidikan polisi
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Kenapa Ahok menahan Yosafat saat meniup lilin? Ahok lalu menahan Yosafat agar tidak ikut meniup lilin pada ulang tahun adiknya.
-
Siapa Nurul Hikmah? Pada Rabu (24/7) lalu, sebanyak 991 mahasiswa program pascasarjana UGM menjalani upacara wisuda. Di antara mereka ada Nurul Hikmah (25). Dia berhasil lulus dari Program Studi Magister Farmasi Klinik, Fakultas Farmasi UGM, dengan IPK sempurna 4.00.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Kapan Alimin bin Prawirodirjo lahir? Lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tahun 1889, pria yang kerap disapa Alimin ini terlahir dari kalangan keluarga miskin.
-
Apa yang dimaksud dengan khotmil Quran? Khatam al-Qur'an, juga dikenal sebagai khotmil Qur'an, adalah kegiatan membaca Al Quran dari awal sampai akhir secara menyeluruh.