Terbang ke Bangka Belitung, Wapres akan Buka Kongres Halal Internasional 2022
Menggunakan Pesawat Kepresidenan Boeing 737-400 TNI AU, pukul 10.30 WIB Wapres beserta rombongan lepas landas menuju Bandara Depati Amir, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (14/6). Wapres didampingi istrinya Wury Ma'ruf Amin beserta rombongan terbatas.
Menggunakan Pesawat Kepresidenan Boeing 737-400 TNI AU, pukul 10.30 WIB Wapres beserta rombongan lepas landas menuju Bandara Depati Amir, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Kenapa Wapres Ma'aruf Amin menekankan pentingnya hilirisasi pertanian? Selain dapat meningkatkan ekspor pertanian secara keseluruhan, hilirisasi turut mendorong upaya pemerintah dalam pengembangan usaha dan peningkatan pendapatan masyarakat kecil.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
Pada kunjungan kerja kali ini, Wapres Ma’ruf dijadwalkan akan menyerahkan bantuan Program Santripreneur untuk Pondok Pesantren Modern Hidayatussalikin Pangkalpinang dan meresmikan Pembukaan Kongres Halal Internasional Tahun 2022.
Lebih jelasnya, Ma’ruf akan menuju Pondok Pesantren Modern Hidayatussalikin, Jalan Pantai Pasir Padi, Temberan, Bukit Intan, Pangkalpinang untuk menyerahkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) berupa program Santripreneur yang diberikan secara simbolis kepada tiga orang perwakilan santri penerima bantuan.
Usai menyerahkan bantuan Program Santripreneur, Ma'ruf juga akan menyerahkan santunan dari BPJS Ketenagakerjaan, BAZNAS, dan Kementerian Sosial di Kantor Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Pangkalpinang.
Berikutnya, Ma’ruf menuju Novotel Bangka Hotel and Convention Centre, Jalan Soekarno Hatta Km. 5 Pangkalpinang untuk menghadiri Peresmian Pembukaan Kongres Halal Internasional Tahun 2022.
Adapun keesokan harinya pada Rabu (15/6), Wapres Ma’ruf dijadwalkan akan bertolak ke Kota Jambi untuk melanjutkan agenda kunjungan kerjanya di Provinsi Jambi.
(mdk/ray)