TKN: Kemenangan Prabowo-Gibran Sudah Semakin Dekat
TKN mengklaim, kemenangan pasangan Prabowo-Gibran sudah semakin dekat.
TKN Prabowo-Gibran menyinggung Maruarar Sirait yang sudah keluar PDIP dan ingin mengikuti langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi).
- TKN Prabowo-Gibran Klaim Temukan 4 Dugaan Kecurangan Pemilu di Masa Tenang, Minta Bawaslu Bertindak
- TKN Minta Relawan Kawal TPS Sampai Selesai, Pastikan Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
- TKN Pastikan Prabowo-Gibran Perhatikan Seni dan Kebudayaan Termasuk Dangdut
- TKN Ajak Masyarakat Pantau TPS Kawal Kemenangan Prabowo-Gibran
TKN: Kemenangan Prabowo-Gibran Sudah Semakin Dekat
Wakil Komandan Tim Kampanye Nasional (TKN) Golf Prabowo-Gibran, Ahmad Gojali Harahap mengklaim, kemenangan pasangan nomor urut 02 sudah semakin dekat.
Gozali mencontohkan Maruarar Sirait yang sudah keluar PDIP dan ingin mengikuti langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Kemenangan Prabowo-Gibran insya Allah sudah semakin dekat," kata Gozali saat menerima dukungan relawan Pandu 02 untuk Prabowo di Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Kamis (18/1).
"Beberapa hari yang lalu bapak ibu bisa melihat, tokoh senior PDIP sudah mengembalikan kartunya kepada PDIP kemudian dia bergabung bersama kita, bergabung bersama Pak Jokowi, Pak Prabowo, yaitu bapak Maruarar Sirait, luar biasa," sambungnya.
Tak lama kemudian, lanjut Gojali, kader-kader sayap PDIP di Majalengka juga melalukan migrasi dukungan mengikuti jejak Maruarar Sirait.
"Kader kader beliau (Maruarar Sirait) yang di daerah itu juga melakukan migrasi atau melakukan dukungan kepada Pak Prabowo Subianto,"
ucapnya.
merdeka.com
Selain itu, pihaknya juga sudah menerima dukungan dari Relawan Turun Tangan Anies Baswedan dan Barisan Santri Indonesia pendukung Ganjar Pranowo.
Berikutnya, pejuang PPP juga ikut mendukung Prabowo Subianto sebagai capres.
"Banyak teman-teman dari paslon 01 dan 03 bergabung bersama kita. Mulai dari aktivis Turun Tangan, kemudian Barisan Santri Indonesia, sebelumnya ada pendukung Anies-Muhaimin, sebelumnya juga ada Pejuang PPP dan masih banyak lagi. Kami ucapkan terima kasih dukungan ini terus mengalir,"
kata Gojali.
merdeka.com
Atas hal itu, kata Gozali, semakin hari dukungan terhadap Prabowo-Gibran semakin besar dan meluas. Dia menyebut, TKN terus melakukan kerja keras melakukan sosialisasi.
"Melakukan pendekatan terhadap masyarakat baik langsung maupun tidak langsung agar harapan kita, agar cita cita kita, satu putaran bisa terlaksana dengan baik," pungkasnya.