TNI AL Tanjung Pinang tangkap kapal bermuatan bawang dan buah ilegal
TNI AL Tanjung Pinang tangkap kapal bermuatan bawang dan buah ilegal. Tim yang disebut dengan nama Western Fleet Quick Response (WFQR) dari Pangkalan TNI AL IV Tanjung Pinang itu sudah lama mengincar kapal tersebut.
Kapal Motor (KM) Rizky Indah ditangkap anggota TNI Angkatan Laut karena bermuatan bawang merah dan buah-buahan illegal dari Malaysia di perairan Selat Dempo Pulau Galang Batam Kepulauan Riau. Tim yang disebut dengan nama Western Fleet Quick Response (WFQR) dari Pangkalan TNI AL IV Tanjung Pinang itu sudah lama mengincar kapal tersebut.
"Kapal tersebut memang target operasi dari tim WFQR Lantamal IV karena disinyalir telah berulang kali melakukan tindakan illegal berupa penyelundupan barang dari luar negeri," ujar Komandan Lantamal IV Laksamana Pertama TNI S Irawan, Selasa (14/2).
Dikatakannya, KM Rizky Indah GT 21 berbendera Indonesia dinakhodai oleh AR bersama dua orang ABK itu berlayar dari Batam dengan tujuan Dabo Singkep Kabupaten Lingga.
"Dari hasil pemeriksaan sementara, KM Risky Indah bermuatan 600 karung (15.000 kg) bawang merah dan 50 karung buah-buahan yang berasal dari luar negeri tanpa dilengkapi dengan dokumen manifest muatan kapal," kata Irawan.
Menurut Irawan, modus yang digunakan oleh para pelaku yaitu bawang merah dan buah-buahan yang berasal dari Malaysia dibawa masuk ke Batam dengan menggunakan lewat kontainer secara ilegal.
Selanjutnya mereka memanfaatkan cuaca buruk yang akhir-akhir ini terjadi di perairan Kepulauan Riau, dan mencoba mencari kelengahan petugas untuk membawa barang selundupan ke berbagai daerah dengan menggunakan kapal dengan tonase yang lebih kecil.
"Akibat yang ditimbulkan dari ulah para penyelundup ini, apabila diakumulasikan negara mengalami kerugian yang signifikan," ucap Irawan.
Jenderal bintang satu ini menduga, para pelaku penyelundupan dengan sengaja berusaha menghindari pajak hanya demi keuntungan segelintir orang dan mengorbankan kepentingan umum.
"Apabila hal ini tidak kita berantas, kegiatan ini akan merusak sendi-sendi perekonomian masyarakat lokal yang tentunya akan berimbas terhadap perekonomian nasional. Kita akan terus memburu para pelaku penyelundup barang illegal dari luar negeri sampai ke akar-akarnya," tegasnya.
Irawan akan membongkar jaringan sindikat penyelundup barang illegal ini, dia mensinyalir para pelaku tidak mungkin bermain sendiri-sendiri. Tim WFQR Lantamal IV telah memiliki data dan informasi berkaitan dengan kegiatan mereka.
"Jalur-jalur titik kerawanan telah dipetakan, sejumlah pelabuhan tikus yang selama ini dijadikan tempat bongkar muat telah kita data," katanya.
Saat ini kapal beserta seluruh ABK dan muatan dibawah pengawalan tim WFQR Lantamal IV dibawa menuju dermaga Yos Sudarso Mako Lantamal IV Tanjungpinang untuk penyelidikan dan proses hukum lebih lanjut.
Baca juga:
Kapal bawa sofa dan spring bed dari Singapura ditangkap TNI AL
Kasal Laksamana Ade dinilai cocok gantikan Gatot jadi Panglima TNI
Tangkap perompak di Selat Malaka, 8 prajurit TNI AL raih penghargaan
TNI AL kerahkan 8 KRI cari 4 prajurit yang hilang di laut
Jaga kapal asing, 4 prajurit TNI AL hilang di laut
Presiden Jokowi layat ke rumah duka Wakasal Laksdya Arie Sembiring
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Kapan atraksi dirgantara TNI AU di Banyuwangi akan diadakan? Rangkaian kegiatan digelar pada 15-17 September 2023.
-
Apa yang dilakukan oleh Wamen ATR di Pekanbaru? Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang, Raja Juli Antoni mengunjungi Kantor Pertanahan (Kantah) Kota Pekanbaru, Sabtu (5/8). Setibanya di Kantah Kota Pekanbaru, Raja Juli Antoni meninjau jalannya Pelayanan Tanah Akhir Pekan (PELATARAN). Ia ingin memastikan program tersebut benar-benar bermanfaat bagi warga yang tak bisa mengurus administrasi pertanahannya di hari kerja pada umumnya, yaitu Senin-Jumat.
-
Kenapa Sesko TNI AU dipindahkan ke Lembang, Bandung? Pada awal pendiriannya, Seskoau berlokasi di Jakarta, namun kemudian dipindahkan ke Lembang, Bandung, Jawa Barat.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.