Tol Purbaleunyi sediakan receh Rp 1 miliar per hari untuk pemudik
Duit receh itu, kata dia, akan dipecah dengan nominal mulai dari Rp 50 ribu, Rp 20 ribu, Rp 10 ribu, Rp 5 ribu, Rp 2 ribu, Rp 1 ribu sampai Rp 500,-. Nominal paling banyak disediakan yakni, pecahan Rp 500 koin. "Yang banyaknya Rp 500 untuk kembalian ini," terangnya.
PT Jasa Marga Cabang Purbaleunyi menyediakan duit receh sebanyak Rp 1 miliar saban harinya. Duit itu disediakan pengelola untuk kembalian bagi pemudik roda empat yang menggunakan ruas Tol Purbaleunyi.
"Uang receh iya, Rp 1 miliar setiap harinya untuk uang kembalian," kata General Manager PT Jasa Marga Cabang Purbaleunyi Setia Budi di sela rapat koordinasi kesiapan arus mudik dan balik Lebaran 2017, di Kantor PT Jasa Marga Cabang Purbaleunyi, Kamis (15/6).
Duit receh itu, kata dia, akan dipecah dengan nominal mulai dari Rp 50 ribu, Rp 20 ribu, Rp 10 ribu, Rp 5 ribu, Rp 2 ribu, Rp 1 ribu sampai Rp 500,-. Nominal paling banyak disediakan yakni, pecahan Rp 500 koin. "Yang banyaknya Rp 500 untuk kembalian ini," terangnya.
Dia menyatakan, kesiapan PT Jasa Marga Cabang Purbaleunyi menghadapi musim mudik Lebaran 2017 ini. Pihaknya sudah berkoordinasi dengan kepolisian jika kemacetan terjadi, seperti di rest area dan keluar Gerbang Tol (GT) Cileunyi.
"Dari kami yang pertama kesiapannya bisa nyatakan 100 persen siap. Kami didukung kepolisian, bahkan kalau ada kemacetan cara bertindak baik itu di jalur arteri maupun tol sudah disiapkan. Intinya itu," terangnya.
Dia menambahkan, kendaraan yang melintas di Tol Purbaleunyi saban tahunnya pasti mengalami peningkatan. Rata-rata kenaikan jumlah kendaraan naik sampai dua persen dari perbandingan tahun ke tahun.
"Tahun ini diperkirakan peningkatan mencapai dua persen. Setiap ada peningkatan kesiapan juga harus ditingkatkan. Untuk gardu-gardu misalnya di Cileunyi yang biasanya delapan kini 10," imbuhnya. Penambahan jumlah gardu dilakukan untuk membuang kendaraan lebih cepat.
Baca juga:
Puncak arus mudik via Purbaleunyi diperkirakan H-2
Program Lebaran Campaign buat yang mudik dengan mobil Mitsubishi
Gerbang Tol Gedebage akan dioperasikan saat arus mudik
Banyak bus tak laik jalan di Terminal Terpadu Merak
Saat mudik Lebaran, Tol Jombang-Mojokerto difungsikan satu jalur
Honda Motor siapkan 56 bus untuk angkut pemudik tahun ini
Lebaran 2017, AP II prediksi 8,7 juta pemudik gunakan angkutan udara
-
Apa saja yang bisa dinikmati di Bandung saat Lebaran? Selama liburan Lebaran, kamu tentu dapat menikmati suasana Kota Bandung yang ramai dengan beragam acara festival seni, pertunjukan musik, dan pameran seni. Jika sudah sampai di sini, jangan lupa juga untuk menjelajahi kuliner khas Bandung seperti makanan tradisional Sunda, kue basah, dan kopi lokal yang lezat.
-
Apa yang dirayakan di Festival Bunga Bandungan? Setiap tahun warga Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang menggelar festival bunga.
-
Kapan Festival Bunga Bandungan digelar tahun ini? Tahun ini, Festival Bunga Bandungan digelar pada Minggu (28/7).
-
Untuk apa Festival Bunga Bandungan diadakan? Dilansir dari ANTARA, festival bertajuk Jagad Kembang Kumandang itu dilakukan sebagai ajang pariwisata.
-
Di mana Festival Bunga Bandungan diadakan? Berbagai jenis bunga dihias di atas mobil dan kemudian diarak dari Kantor Kecamatan Bandungan, melewati alun-alun, dan kemudian berhenti di Pasar Bunga Jetis.
-
Dimana Festival Tembakau Madura diadakan? Festival Tembakau Madura diinisiasi dan dikerjakan oleh masyarakat Desa Lebeng Timur yang berprofesi sebagai petani tembakau.