Truk tertabrak kereta, sopir selamat setelah melompat
Telinga sopir truk robek dan giginya rontok.
Kasubag Humas Polresta Bekasi Iptu Evi Fatna, mengatakan insiden kecelakaan antara kereta api dengan truk di perlintasan ilegal kawasan Ampera, Bekasi Timur, mengakibatkan sopir truk mengalami luka-luka.
"Tidak ada yang meninggal dunia, hanya sopir truk bernama Fudin (42) mengalami luka-luka," kata Evi, Senin (29/8).
Menurut Evi, Fudin mengalami luka robek di bagian telinga serta giginya rontok akibat melompat dari truk yang dibawanya sebelum tertabrak kereta dari arah Jakarta.
"Korban masih dirawat di rumah sakit Mekar Sari karena lukanya tersebut," ucap Evi.
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian, peristiwa itu bermula ketika truk bernomor polisi B 9613 YO yang mengangkut batu tak dapat menanjak ketika berada di perlintasan rel kereta api. Truk diduga kelebihan muatan. hingga mendadak selip.
Di saat bersamaan datang dari arah barat kereta api. Karena semakin dekat, sopir lalu melompat untuk menyelamatkan diri.
Benturan keras terjadi dalam insiden itu. Bahkan truk sampai terpental hingga lima meter. Adapun kereta langsung terhenti usai menabrak truk tersebut.