Update Covid-19 per 7 Maret 2021: Kasus Positif 1.379.662, Pasien Sembuh 1.194.656
Lima provinsi dengan kasus sembuh tertinggi yakni DKI Jakarta sebanyak 1.826 kasus, Jawa Barat 538 kasus, Jawa Tengah 575 kasus, dan Kalimantan Timur 407 kasus.
Kasus positif Covid-19 di Indonesia kembali meningkat. Pada hari ini, Minggu (7/3) kasus positif bertambah 5.826. Sehingga totalnya, kasus positif Covid-19 menembus 1.379.662 kasus.
Kementerian Kesehatan melaporkan, kasus positif baru ini ditemukan berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap 43.900 spesimen.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
Sementara itu, kasus meninggal hari ini bertambah 112 kasus. Sehingga totalnya 37.266 orang meninggal dunia akibat Covid-19.
Pasien sembuh dari Covid-19 bertambah 5.146 kasus. Sehingga totalnya, 1.194.656 orang Indonesia sudah sembuh dari Covid-19.
Pada hari ini masih ada 147.172 kasus aktif yang masih menjalani perawatan. Jumlah kasus aktif hari ini bertambah 568 bila dibandingkan hari Sabtu (6/3) kemarin. Sementara itu, masih ada 67.659 kasus suspek.
Lima provinsi dengan kasus sembuh tertinggi yakni DKI Jakarta sebanyak 1.826 kasus, Jawa Barat 538 kasus, Jawa Tengah 575 kasus, dan Kalimantan Timur 407 kasus.
Ada enam Provinsi yang kasus hariannya di bawah 10, yakni Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Papua, Aceh, Gorontalo, Maluku.
Baca juga:
Per 7 Maret: Pasien RSD Wisma Atlet Sembuh Covid-19 Capai 65.623 orang
Kondisi Penyebab Seseorang Ditunda atau Gagal Vaksinasi Covid-19
Ketua Tim Vaksinasi: Lansia Perlu Jarak 28 Hari Untuk Vaksin Covid-19 Kedua
Petugas Positif Covid-19, Puskesmas Panjatan II Tutup Sementara
Jokowi: Jangan Ragu Vaksinasi Covid-19, Kita Berkejaran dengan Waktu
7 Maret 2021: 4.139 Pasien Covid-19 Dirawat di RSD Wisma Atlet