Update Jumlah Warga Indonesia yang Sudah Divaksinasi per 19 Mei 2021
Kegiatan vaksinasi kepada kelompok rentan dilakukan untuk mempercepat cakupan vaksinasi dan menimbulkan herd immunity bagi 181,5 juta penduduk Indonesia.
Kementerian Kesehatan melaporkan data vaksinasi Covid-19. 266.814 orang disuntik vaksin Covid-19. Dengan rincian, 147.779 orang yang disuntik vaksin dosis pertama dan 119.035 orang menerima suntikan dosis kedua.
Sehingga totalnya, sebanyak 14.099.754 orang sudah mendapatkan dosis pertama vaksin Covid-19. Sedangkan 9.366.635 orang menerima suntikan dosis kedua. Seperti yang diketahui, jumlah sasaran vaksinasi yaitu sekitar 181.554.565 warga Indonesia.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Mengapa pria tersebut terinfeksi Covid-19 dalam waktu yang lama? Pria berusia 72 tahun asal Belanda yang tidak disebutkan namanya itu mengalami kekurangan kekebalan cukup parah saat ia terinfeksi virus corona varian Omicron pada tahun 2022, tepat setelah menerima beberapa kali suntikan Covid.Sejak kejadian tersebut, ia terus positif mengidap virus corona selama 613 hari hingga kematiannya pada Oktober tahun lalu.
-
Kenapa hidung bengkak saat flu? Virus merusak sel-sel hidung, menyebabkan peradangan dan respons tubuh yang dapat menyebabkan pembengkakan.
-
Bagaimana cara mencegah penyebaran Flu Singapura? Untuk mencegah penyebaran Flu Singapura, penting untuk menjaga kebersihan tangan dan lingkungan, serta menghindari kontak langsung dengan orang yang terinfeksi.
Pemerintah sudah memulai vaksinasi tahap ketiga bagi masyarakat umum sejak 5 Mei 2021. DKI Jakarta sudah memulai vaksinasi bagi kelompok masyarakat rentan. Yang dimaksud masyarakat rentan yaitu para penyandang disabilitas, masyarakat yang tinggal di zona merah atau di daerah risiko penularan Covid-19 tinggi, serta masyarakat dengan tingkat ekonomi rendah.
"Yang juga masuk dalam kategori masyarakat rentan lainnya adalah ditinjau dari segi aspek sosial ekonomi ke bawah atau kurang beruntung, termasuk penyandang disabilitas,” kata Juru Bicara vaksinasi Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi dikutip dari siaran pers Satgas Covid-19, Rabu (19/5).
Kegiatan vaksinasi kepada kelompok rentan dilakukan untuk mempercepat cakupan vaksinasi dan menimbulkan herd immunity bagi 181,5 juta penduduk Indonesia.
“Perlu diingat bahwa sasaran pertama saat kita setelah memasuki tahap ketiga yakni vaksinasi pada masyarakat umum adalah masyarakat rentan,” katanya.
Secara terpisah, Kepala Seksi Surveilens dan Epidemiologi dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Ngabila Sakama mengatakan, DKI Jakarta sudah melakukan vaksinasi terhadap 445 RW yang menjadi prioritas penataan pemukiman di wilayah DKI Jakarta, seperti yang tertuang dalam Peraturan Gubernur Nomor 90 Tahun 2018. Vaksinasi dilakukan juga kepada RW yang terdapat transmisi lokal mutasi virus varian baru.
"Lalu ada juga yang dilaksanakan di RT zona merah dan oranye saat pelaksanaan PPKM Mikro,” terangnya.
Vaksinasi tahap ketiga bagi masyarakat rentan di DKI Jakarta sejak 5-18 Mei 2021 telah mencapai 142.000 orang. Dia berharap, seluruh masyarakat DKI Jakarta bersedia divaksin demi melindungi diri sendiri dan orang lain.
Selain itu, pemerintah juga sudah memulai program vaksinasi Gotong Royong untuk para pekerja di kawasan industri Jababeka, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat pada 18 Mei kemarin.
Pada tahap pertama vaksinasi Gotong Royong ini, telah disiapkan 420.000 dosis. Diketahui bahwa vaksinasi Gotong Royong ini merupakan program vaksinasi yang diberikan kepada karyawan/karyawati atau keluarga dan individu yang pembiayaannya dibebankan kepada badan hukum atau badan usaha, dengan koordinasi Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN).
Baca juga:
Jokowi Tinjau Pemberian Vaksinasi di Kepri
Jokowi sebut Vaksin Gotong Royong Masih Terbatas
Syarat UKM untuk Bisa Ikut Program Vaksinasi Gotong Royong
Erick Thohir: Jangan Sampai Ada Pemikiran BUMN Mengkomersialisasikan Vaksin Covid-19
Jokowi Akan Tinjau Vaksinasi Massal di Kepri dan Beri Pengarahan Terkait Pandemi
7.000 UKM Telah Terdaftar Program Vaksinasi Gotong Royong