Usai Gelar Pertemuan Tertutup dengan Gibran, Airlangga Bagikan Masker Warna Kuning
Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menemui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Rumah Dinas Loji Gandrung, Sabtu (14/8). Mereka melakukan pertemuan secara tertutup di rumah berarsitektur Jawa-Belanda itu.
Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menemui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Rumah Dinas Loji Gandrung, Sabtu (14/8). Mereka melakukan pertemuan secara tertutup di rumah berarsitektur Jawa-Belanda itu.
Usai pertemuan, Ketua Umum Partai Golkar itu membantah membicarakan soal politik dengan putra Presiden Joko Widodo. Isu pencapresan Airlangga belakangan ini memang gencar seiring pemasangan baliho bergambar dirinya di berbagai daerah.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Airlangga Hartarto dengan Ormas Hasta Karya? Ketum MKGR menambahkan, dalam pertemuan dengan Airlangga, banyak arahan dan strategi yang dibagikan Ketum Golkar itu kepada seluruh pimpinan ormas yang dimiliki partai bernomor urut 4 di Pemilu 2024 ini.
-
Kapan Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Siapa yang menolak seruan Idrus Marham untuk mengganti Airlangga Hartarto? Ramai-ramai pengurus Golkar daerah tingkat Provinsi merespons seruan Idrus Marham yang mengajak agar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I tidak takut untuk mengganti ketua umum partai Airlangga Hartarto.
-
Apa yang dipelajari Amir Hamzah saat di Surakarta? Di sana, Amir banyak sekali mempelajari perihal Sastra Timur dan bahasa, seperti Bahasa Jawa, Sanskerta, hingga Arab.
"Kalau wali kota dan pemerintah pusat, hubungannya urusan pemerintahan," ujar Airlangga.
Dalam kesempatan tersebut, Airlangga juga membagikan masker berwarna kuning kepada para tamu lainnya. Saat ditanyakan apa makna warna kuning tersebut, ia kembali berkelit.
"Maknanya itu sesuai dengan wartawan, tasnya kuning. Jadi kita matching kan," tukasnya.
Senada dengan Airlangga, Gibran yang mengenakan kemeja batik berwarna senada pun enggan membocorkan materi pembicaraan dengan Menko.
"Tadi kan sudah dijelaskan Pak Airlangga. Enggak ngobrol apa-apa. cuma ngopi aja. Covid, tentang bantuan-bantuan, itu aja," tuturnya.
Dalam kesempatan tersebut, Airlangga juga memastikan perlindungan sosial kepada masyarakat di tengah pandemi Covid-19 sudah berjalan.
"Bagaimana kesehatan bisa dijaga dan saat ini di Pulau Jawa kasusnya sudah mulai landai," jelasnya.
Beberapa daerah di luar Pulau Jawa, lanjut dia, juga sudah mulai landai. Di antaranya Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Lampung, dan Kalimantan Selatan.
"Kalau di Solo sudah landai dan harapannya ini terus dijaga," katanya.
Airlangga yang didampingi Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita juga menyalurkan bantuan kepada masyarakat Solo berupa ayam dan telur sebanyak 1 ton.
"Silaturahmi ini untuk mengutarakan berbagai hal terkait dengan penanganan Covid-19 di Solo. Kami juga memberikan bantuan berupa oksigen konsentrator ada 100 unit, paket sembako ada 10.000 paket, telur ayam 500 kg, daging ayam beku 500 kg, dan 10.000 masker," urainya.
Baca juga:
Ketum Golkar Airlangga Larang Kader Bahas Pilpres 2024 saat Pandemi Covid-19
Menko Airlangga Serahkan 309 Unit Oxygen Concentrator ke Pemprov Lampung
Mangkunegara IX Meninggal, Gibran Melayat dengan Berseragam Pramuka
HUT ke-76 RI, Airlangga Sholawat Bareng Habaib Doakan Indonesia Merdeka dari Covid-19
Ketua KPC-PEN Airlangga Instruksikan Kepala Daerah di Sulawesi Perketat PPKM