Usai nyoblos, Gus Ipul hadiahi tumpeng ulang tahun ke Puti Guntur
Perayaan ulang tahun mewarnai hari pencoblosan pemilihan kepala daerah di rumah Calon Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) di perumahan The Gayungsari X/30.
Perayaan ulang tahun mewarnai hari pencoblosan pemilihan kepala daerah di rumah Calon Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) di perumahan The Gayungsari X/30.
Ulang tahun ke 47 Puti Guntur Soekarno (Mbak Puti) juga dirayakan di rumah Calon Gubernur Saifullah Yusuf (Gus Ipul). Dengan potong tumpeng sederhana, perayaan ini dilakukan sesaat setelah Gus Ipul dan keluarga menggunakan hak pilihnya di TPS.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Siapa yang menepis isu Cak Imin maju di Pilkada Jatim? Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Jazilul Fawaid menepis isu calon wakil presiden nomor urut 1 yang juga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2024. "Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim)," ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Kapan Sepur Kluthuk Jaladara diresmikan? Kereta api uap ini diersmikan pada tahun 2009 oleh Menteri Perhubungan saat itu, Jusman Syafi'i Djamal.
Perayaan ulang tahun sendiri sempat mengagetkan Mbak Puti yang memiliki tanggal lahir 26 Juni ini.
Mbak Puti tiba di rumah Gus Ipul sekitar pukul 10.00 WIB dan bergabung dengan keluarga Gus Ipul di ruang tamu. Saat itulah, Fatma Saifullah Yusuf tiba-tiba mengeluarkan tumpeng dan diikuti kedatangan Joy Kameron.
"Ulang tahun Mbak Puti spesial, kemarin sudah tumpengan hari ini tumpengan lagi. Tumpeng harus dua," ujar Gus Ipul sambil meminta Mbak Puti memotong tumpeng.
Gus Ipul mengaku bangga bisa berdampingan dengan Mbak Puti di pemilihan gubernur kali ini. "Ini takdir, kami mulai awal tidak pernah berfikir untuk bergandengan di Pilkada kali ini," kata Gus Ipul.
Gus Ipul dan keluarga memberikan hak suaranya pada Pilgub Jatim 2018 ©2018 Merdeka.com
Sebagai cucu proklamator Soekarno (Bung Karno); Mbak Puti, Kata Gus Ipul, sangat pantas untuk menjadi pemimpin di Jawa Timur. "Bung Karno lahir dan meninggal dimakamkan di Jawa Timur. Saat ini salah satu cucunya siap memimpin Jawa Timur," kata dia.
Sementara itu, usai memotong tumpeng, Mbak Puti lantas menyerahkan potongan tumpeng kedua ini pada Gus Ipul.
"Saya bangga bisa mendampingi Gus Ipul. Semoga kami berdua bisa mengabdi untuk rakyat Jawa Timur," kata Mbak Puti.
Potong tumpeng sendiri lantas diakhiri dengan doa bersama tang dipimpin Gus Fahrurrozy, pengasuh pesantren An Nur 1, Bululawang, Malang.
Baca juga:
Ikhtiar, tawakal dan secangkir teh ala Gus Ipul di hari pencoblosan
Coblosan, Gus Ipul kerahkan 136 ribu saksi
Nyoblos ditemani Puti Guntur, Risma yakin menang di atas 50 persen
Di TPS 3, Eros Djarot minta masyarakat beri kesempatan Gus Ipul bersama Puti
Usai nyoblos, Gus Ipul pasrah dan berharap menang hingga 60 persen