Usai Salat Jumat, Jokowi temui massa aksi di Monas
Usai Salat Jumat, Jokowi temui massa aksi di Monas. Jokowi bertakbir sebanyak 3 kali. "Allahuakbar, Allahuakbar, Allahuakbar,"
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya menemui massa pendemo dan berbicara di atas panggung yang disediakan di Kawasan Silang Monas, Jakarta Pusat.
Usai Salat Jumat, Jokowi langsung mengucapkan terima kasihnya lantaran massa beraksi secara damai.
"Yang saya hormati yang saya mulliakan para ulama, kiai, habaib, pak ustaz, harin hadirot yang pada saat ini hadir," ujar Jokowi yang didampingi sejumlah menteri dan para stakeholder lainnya, Jumat (2/12).
"Pertama-tama terima kasih atas doa dan zikir yang telah dipanjatkan untuk keselamatan bangsa dan negara," tambahnya.
Setelah itu, Jokowi bertakbir sebanyak 3 kali. "Allahuakbar, Allahuakbar, Allahuakbar," tuturnya.
Kemudian, Jokowi juga memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya karena seluruh jemaah hadir dengan tertib.
"Yang kedua saya ingin berikan penghargaan yang setinggi-tingginya karena seluruh jemaah yang hadir tertib dalam ketertiban sehingga acara bisa berjalan baik. Allahuakbar, Allahuakbar, Allahuakbar," ujar Jokowi.
Selanjutnya, Jokowi pun melepas kepergian massa untuk kembali ke daerahnya masing-masing.
"Sekali lagi terima kaasih dan selamat kembali ke tempat asal masing-masing. Ke tempat tinggal masing-masing. Terima kasih," tutup Jokowi.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
Baca juga:
Ketua MPR gembira lihat Presiden & Wapres salat bareng massa aksi
Jokowi dan JK Salat Jumat bareng massa aksi bela Islam jilid III
GNPF-MUI harap Jokowi isi tausiah bilang 'Saatnya Ahok ditahan'
PKS nilai jika Jokowi hadir demo 2-12 popularitasnya akan naik
Ketua MPR gembira lihat Presiden & Wapres salat bareng massa aksi
Momen dramatis puluhan ribu umat Islam gelar Jumatan di MH Thamrin
Momen-momen mesra anggota TNI dengan massa usai aksi 212