Vaksinasi Booster di Puskesmas Jagakarsa Diikuti 20 Lansia
Pelayanan vaksinasi booster atau dosis ketiga Covid-19 dimulai hari ini, Rabu (12/1). Tahap pertama vaksinasi yang diberikan gratis ini dikhususkan bagi warga lanjut usia atau lansia.
Pelayanan vaksinasi booster atau dosis ketiga Covid-19 dimulai hari ini, Rabu (12/1). Tahap pertama vaksinasi yang diberikan gratis ini dikhususkan bagi warga lanjut usia atau lansia.
Vaksinasi booster ini dilakukan di setiap Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas). Salah satunya di Puskesmas Jagakarsa, Jakarta Selatan.
-
Bagaimana vaksin polio memberikan kekebalan terhadap virus? Vaksin bekerja dengan memperkenalkan virus yang dilemahkan atau sudah mati ke dalam tubuh manusia. Dalam respons terhadap vaksinasi tersebut, tubuh akan menghasilkan antibodi untuk melawan virus polio.
-
Apa itu Vaksin Herpes Zoster? Vaksin Herpes ZosterSangat penting bagi masyarakat untuk melakukan pencegahan dengan mendapatkan vaksin Herpes Zoster. Hal ini agar kondisi seperti yang dijelaskan sebelumnya bisa dicegah. Vaksin Herpes Zoster sendiri perlu didapatkan oleh kelompok usia 50 tahun ke atas.
-
Vaksin apa saja yang melindungi kucing dari penyakit berbahaya? Vaksin pada kucing biasanya diberikan melalui suntikan di bawah kulit, dan beberapa juga ada yang diberikan sebagai tetes ke mata atau hidung. Vaksin kucing diberikan untuk memberikan perlindungan terhadap penyakit menular melalui stimulasi respon imun jika nantinya kucing Anda terkena infeksi.
-
Apa itu vaksin HPV? Vaksin HPV merupakan vaksin untuk mencegah infeksi human papillomavirus (HPV). HPV adalah virus yang dapat menyebabkan kutil kelamin dan berbagai jenis kanker di organ kelamin dan reproduksi, seperti kanker serviks, kanker penis, kanker anus, dan kanker tenggorokan.
-
Apa manfaat utama dari vaksin polio? Salah satu manfaat utama dari vaksin polio adalah memberikan kekebalan tubuh terhadap virus polio.
-
Apa yang dimaksud dengan vaksinasi untuk kucing? Vaksinasi adalah salah satu cara untuk melindungi kucing dari berbagai penyakit menular.
Sebanyak 22 orang menjalani vaksinasi booster di hari perdana. Puskesmas Jagakarsa membuka pelayanan vaksinasi booster untuk Lanjut Usia (lansia) itu mulai pukul 13.00-15.00 WIB.
"Untuk hari ini ada 22 peserta yang terdaftar dan semuanya sudah berhasil disuntik vaksin. Usia ada 20 orang yang memang lansia, dua lagi terhitung masyarakat umum. Tapi mereka sudah terbit tiket ketiganya, artinya sudah boleh kita vaksin juga," kata Dokter Dewi Wulansari, salah satu penanggungjawab vaksinasi tersebut saat ditemui merdeka.com di Puskesmas Jagakarsa.
Dewi mengatakan, masyarakat yang tidak memiliki KTP di wilayah Jagakarsa bisa mengikuti vaksinasi booster. Dengan catatan warga tersebut sudah memiliki tiket untuk mendapatkan dosis ketiga vaksin Covid-19.
"Kalau arahan dari Dinas Kesehatan kita menerima seluruh Indonesia. Bisa (dari Depok, Tangerang dll) asal bisa penuhi syarat tadi itu. Sudah mendapatkan dosis kedua enam bulan yang lalu dan terbit tiket dosis ketiganya," ujar dia.
©2022 Merdeka.com/Nur Habibie
Cara Mendaftar
Menurut Dewi, bagi masyarakat yang ingin vaksinasi dosis ketiga bisa melihat di aplikasi PeduliLindungi yang sudah diunduh di handphone masing-masing.
"Kita buka aplikasi PeduliLindungi kita, di bagian sertifikat vaksin nanti ada vaksin satu sudah dilaksanakan, vaksin dua sudah dilaksanakan nah vaksin tiga belum ada. Nah itu artinya kita bisa mendapatkan vaksin ketiga," ujar dia.
Dewi menjelaskan, masyarakat yang ingin vaksin booster juga harus mengisi formulir online setelah mendapatkan tiket untuk vaksinasi dosis ketiga. Menurut dia, masyarakat tidak akan bisa melakukan vaksinasi dosis ketiga apabila langsung datang ke lokasi dan daftar secara manual.
"Pendaftarannya enggak on the spot, jadi berdasarkan google form. Itu google formnya sudah disetting supaya kalau sudah melebihi dari 36 pendftar, dia tutup sendiri google formnya, otomatis," ucapnya.
Logistik Masih Terbatas
Dewi mengungkapkan, jumlah vaksin untuk dosis ketiga di Puskesmas Jagakarsa saat ini masih terbatas. Sehingga, pelayanan hanya akan dibuka sampai Jumat (14/1) mendatang. Namun, tak menutup kemungkinan bakal dilanjutkan kembali pada hari berikutnya yaitu Senin (17/1). Dengan melihat stok vaksinasi dosis ketiga.
"Kita kan masih simultan dengan vaksin dosis dua Pfizer, jadi belum khusus vaksin booster saja ketersediaannya. Jadi masih gabung dengan vaksin dua Pfizer yang belum selesai," ungkapnya.
"Sampai Jumat ini kan kalau misalnya kita alokasinya 3 fial per hari, berarti masih lebih 6 fial untuk dosis booster. Tapi masih ada lagi dosis duanya. 1 fial kalau misalnya booster bisa untuk sekitar 33 orang lebih, karena kan kalau Pfizer normal itu kan 1 fial untuk enam orang, tapi booster kan hanya diberikan 4 dosis sampai 12 dosis, cuma tadi setelah pelaksanaan enggak cukup buat 12, hanya 11," sambungnya.
Dewi menjelaskan alasan pelaksanaan vaksinasi booster perdana ini dilakukan selama dua jam sejak pukul 13.00-15.00 WIB. Menurut dia, karena pelaksanaan vaksinasi tersebut harus disiapkan secara matang.
Dewi mengatakan, pihak Puskesmas Jagakarsa baru mendapat informasi melaksanakan booster pada Selasa (11/1) malam. Sehingga pihak Puskesmas Jagakarsa harus menyiapkan tim, logistik dan lain-lain terlebih dahulu.
"Kalau vaksinasi booster ini tadi ada satu tim cukup ya, ada dokternya, ada penyutiknya dan satu lagi penginput datanya. Tiga orang, cukup untuk pelaksanaan vaksinasi booster. Kan kami juga masih melaksanakan vaksinasi anak, vaksinasi yang dosis dua. Jadi tenaganya dibagi-bagi, makanya dilaksanakan siang," paparnya.
Menurut dia, Puskesmas Jagakarsa juga masih melaksanakan vaksinasi dosis kedua dan anak. Sehingga diperlukan tim yang dibagi untuk menjalankan tugas tersebut.
"Untuk saat ini vaksinasi booster di sini (Puskesmas Kecamatan Jagakarsa), vaksinasi anak basisnya sekolah, vaksinasi umum itu di Setu Babakan. Jadi enggak dicampur-campur selama ini, tapi tidak menutup kemungkinan kalau dari Kemenkes, dari Dinas ya sudah campur saja. Kalau pengaturannya beda bisa jadi," tutupnya.
(mdk/gil)