VIDEO: Kapolda NTT Kepalkan Tangan di DPR, Keras Jawab Kontroversi Pemecatan Ipda Rudy Soik
Irjen Daniel menegaskan akan menggelar sidang banding untuk menentukan keputusan terhadap Rudy Soik
Komisi III DPR memanggil Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Nusa Tenggara Timur Irjen Daniel Tahi Mohang Silitonga di Kompleks Parlemen Senayan, Senin, 28 Oktober 2024. Kehadiran Kapolda NTT untuk membahas pemecatan Ipda Rudy Soik usai bongkar mafia BBM.
Irjen Daniel menjawab tegas terkait pemecatan Ipda Rudy Soik. Setelah rapat ini, dia menegaskan akan menggelar sidang banding untuk menentukan keputusan terhadap Rudy Soik.
- VIDEO: Kapolda NTT Melotot Tunjuk Ipda Rudy Soik di DPR, Elus Kepala Minta Jadi Polisi Baik
- VIDEO: Kapolda NTT Melotot Tunjuk Ipda Rudy Soik di DPR, Elus Kepala Minta Jadi Polisi Baik
- VIDEO: Dua Kapolda 'Dipelototi' Mantan Wakapolri di DPR, Tahanan Tewas & Pemecatan Ipda Rudy Soik
- Depan Anggota DPR, Kapolda NTT Beberkan Kronologi Gerebek Ipda Rudy Soik Saat Karaoke di Jam Dinas
Sebelumnya, Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) Irjen Pol Daniel Tahi Mohang Silitonga menjelaskan kronologi kasus penangkapan dan pemecatan terhadap Ipda Rudy Soik. Daniel mengatakan pemecatan terhadap Ipda Rudy berawal ketika operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Ipda Rudy di tempat karaoke.
Ipda Rudy terciduk bersama empat orang lainnya, dua anggota polisi pria dan dua anggota polisi wanita (Polwan) berada di dalam ruangan VIP saat jam dinas berlangsung. Ipda Rudy beralasan berada di tempat karaoke, untuk menyelidiki penyalahgunaaan BBM bersubsidi.