Wagub Kandouw Terima Delegasi Polandia Terkait Investasi di KEK Pariwisata Likupang
Dubes Polandia membawa delegasi bisnis dari Polandia untuk berinvestasi di KEK Pariwisata Likupang Sulut
Kedatangan delegasi dari Polandia mem-fallow up pertemuan dengan Gubernur Sulut Olly Dondokambey pada Maret 2023 lalu
Wagub Kandouw Terima Delegasi Polandia Terkait Investasi di KEK Pariwisata Likupang
Wakil Gubernur Sulawesi Utara menerima kedatangan Dubes Polandia untuk Indonesia, Beata Stoczynska, di Kantor Gubernur Provinsi Sulut, Kamis (14/09/2023). Dalam kesempatan tersebut, Dubes Polandia membawa delegasi bisnis dari Polandia untuk berinvestasi di KEK Pariwisata Likupang Sulut.
Antara lain, President Badan Pembiayaan Ekspor Polandia-Kuke, Mr Janusz Wladyczak, Kepala Kantor Perdagangan dan Investasi Polandia Mr Jacek Kolomyjec, Mr Cezary Filipek, Konsul Kehormatan Indonesia di Gdans'k Miroslaw Wawrowski, Political and economic Officer di Kedutaan Polandia di Jakarta Mr Slawomir Stozynski.
- Di ISF 2023, Luhut Tegaskan Indonesia Tak Mau Didikte Negara Lain
- Potensi Geothermal Terbesar Kedua Di Dunia, Pertamina Siap Gandeng Mitra Global Dalam AIPF
- Pertamina Hulu Energi dan Posco Resmi Kelola Wilayah Kerja Bunga
- Gara-Gara Ini, Pengusaha Sawit Khawatir Investasi Dalam Negeri Bakal Terganggu
Kedatangan delegasi dari Polandia mem-fallow up pertemuan dengan Gubernur Sulut Olly Dondokambey pada Maret 2023 lalu, di mana para investor ini ingin melihat potensi di KEK Pariwisata Likupang untuk dikerjasamakan.
Dalam kesempatan tersebut, delegasi Polandia membicarakan kerjasama terkait energy terbarukan yaitu Geothermal dan pengelolaan sampah Ilo-Ilo. Juga terkait dengan perdagangan yang bisa dikerjasamakan dengan Sulut.
Para investor dari Polandia juga melihat sektor pendidikan dan kesehatan. Yaitu mendorong medical health tourism sektor sektor pariwisata agar turis Polandia bisa ke Sulut.
Selain itu, Dubes Polandia juga mengundang delegasi Sulut ke Polandia untuk melihat hal-hal apa yang bisa dikerjasamakan.
Sebelumnya, Wagub Kandouw memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kedatangan delegasi bisnis Polandia di Sulut. Menurut Wagub Kandouw, Provinsi Sulut daerah paling aman di Indonesia dan paling harmoni.