Wakil Ketua Harian PKB Sindir Kaesang: Nebengnya Elit, Nebeng Pesawat
Gielbran pun menilai pernyataan Kaesang soal nebeng pesawat merupakan hal yang tidak masuk akal.
Eks Ketua BEM Universitas Gajah Mada (UGM) yang juga Wakil Ketua Harian Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Gielbran Muhammad Noor menyindir putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep usai klarifikasi terkait jet pribadi yang digunakan ke Amerika Serikat bersama Istrinya Erina Gudono. Gielbran menyebut Kaesang dengan nebeng elit.
"Ketika ada isu yang bersangkutan nebeng pesawat. Saya rasa nebengnya sangat elit ya. Nebengnya, nebeng pesawat," ujarnya usai pembukaan Sekolah Pemimpin Perubahan (SPP) DPP PKB di Malino, Kabupaten Gowa, Kamis (19/9).
- Sempat Ditolak, Berkas Eks Terpidana Suap Ketua MK Akil Mochtar Diterima KPU Empat Lawang
- Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Siap Jalani Sidang Etik Besok: Apa pun Hasilnya Saya Hormati
- MK Tolak Gugatan Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Kaesang Terganjal Maju Pilgub
- Satu KKB Tewas Ditembak saat Serang Pos TNI di Intan Jaya
Gielbran yang pernah memberikan gelar kepada Presiden Jokowi sebagai alumni UGM terburuk ini menyebut hanya sedikit anak muda yang punya kesempatan menaiki jet pribadi. Bahkan, tak banyak orang bisa nebeng jet pribadi.
"Saya rasa sedikit sekali anak muda punya kesempatan untuk nebeng pesawat. Saya rasa perlu untuk menyederhanakan kesulitan anak muda ke depan," tuturnya.
Gielbran pun menilai pernyataan Kaesang soal nebeng pesawat merupakan hal yang tidak masuk akal. Bahkan, istilah nebeng sangat menggelitik.
"Saya pribadi tidak masuk akal. Cukup menggelitik, karena nebeng pesawat. Mungkin seumur hidup saya baru dengar nebeng pesawat," singgungnya.
Gielbran menambahkan seharusnya anak muda saat ini mendorong perubahan dan perbaikan untuk bangsa. Tak perlu menunjukkan penampilan hedon.
"Daripada fokus mengejar materialistik, memanfaatkan kekayaan secara hedonisme. Mending kita fokus pada agenda-agenda perubahan dan perbaikan yang lebih relevan daripada bergulat dengan pernebengan," ucapnya.
Sebelumnya, Kaesang bersama kuasa hukumnya mendatangi Kantor KPK pada Rabu (18/9/2024) untuk melakukan klarifikasi setelah videonya bersama istri, Erina Gudono, menaiki jet pribadi viral di media sosial. Saat tiba di Gedung Merah Putih, Kaesang mengaku, ia mendatangi KPK atas inisiatif sendiri, bukan atas panggilan atau undangan dari Lembaga Anti-rasuah.
Terkait dugaan gratifikasi, Kaesang menjelaskan, ia bersama Erina hanya menumpang menaiki jet pribadi ke Amerika Serikat pada Minggu (18/8/2024). Namun, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut enggan membeberkan nama teman yang memberikan tumpangan naik jet pribadi. "Tadi saya juga di dalam mengklarifikasi mengenai perjalanan saya di tanggal 18 Agustus ke Amerika Serikat, yang numpang atau bahas bekennya nebenglah, nebeng pesawatnya teman saya,” ujar Kaesang.