Warga bantu masak untuk hidangan pesta pasangan gay di Boyolali
Saat pesta, penghulu juga tidak ada di lokasi.
Polres Boyolali, Jawa Tengah menerjunkan tim guna mencari data pesta mirip pernikahan pasangan gay di Boyolali. Kapolres Boyolali, AKBP Budi Sartono menegaskan jika ditemukan unsur tindak pidana, pihaknya akan membawa kasus tersebut ke ranah hukum.
"Kami sudah menerjunkan tim untuk mencari data di lokasi kejadian. Jika ditemukan atau ada indikasi pemalsuan identitas atau ada surat nikah, tentu akan kami proses," ujar Budi Sartono saat dihubungi merdeka.com, Minggu (11/10).
Dia menegaskan, hingga saat ini pihaknya belum menemukan indikasi tersebut. "Semua KTP asli, surat nikah, penghulu juga tidak ada. Warga juga belum ada yang resah, belum ada laporan. Mereka malah membantu masak untuk hidangan pesta," jelasnya.
Kendati demikian, pihaknya masih terus melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut. Hingga saat ini, lanjut dia, belum ada pasal yang bisa menjerat keduanya. Dia juga mengimbau kepada pasangan gay agar tidak melanggar aturan dan norma yang ada di Indonesia.
"Masak mereka langsung kita tangkap tanpa ada pasal atau peraturan yang mereka langgar. Kalau ada waria berduaan terus kita tangkap ya gimana nanti. Kan di Indonesia ini banyak sekali waria," ujarnya.