8 Lembaga survei ini unggulkan Jokowi-JK
Delapan lembaga ini menunjukkan Jokowi-JK menang dengan selisih suara berkisar 1,9 sampai 6,74 persen.
Jika ada 4 empat lembaga survei yang memenangkan Prabowo - Hatta, maka ada 8 lembaga yang mengunggulkan Jokowi - JK dalam hitung cepat Pilpres 2014 yang pencoblosannya berlangsung kemarin. Delapan lembaga ini menunjukkan Jokowi - JK menang dengan selisih suara berkisar 1,9 sampai 6,74 persen.
Selisih suara tersebut berada di luar batas kesalahan (margin of error), yakni +/- 1 persen. Artinya, jika suara riil dihitung, hampir dipastikan juga tidak akan mengubah posisi kemenangan Jokowi - JK.
Berikut 8 lembaga survei yang mengunggulkan Jokowi - JK:
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Bagaimana Prabowo dinilai akan meneruskan pemerintahan Jokowi? Sebagai menteri Presiden Jokowi, Prabowo kerap ikut rapat. Sehingga, Prabowo dinilai tinggal meneruskan pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'rufA Amin.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Apa yang dibahas Prabowo dan Jokowi saat bertemu? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan. "Koordinasi seperti biasa terkait pemerintahan," kata Dahnil saat dikonfirmasi, Senin (8/7). Dia menjelaskan, koordinasi tugas tersebut mencakup Prabowo sebagai Menteri Pertahanan maupun sebagai Presiden terpilih 2024-2029.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
CSIS-Cyrus
1. Prabowo-Hatta: 48,9%
2. Jokowi-JK : 52,1%
Data masuk: 97%
Sampel TPS (N): 2.000
Margin of error: +/- 1%
Selisih suara: 3,2 %
Litbang Kompas
1. Prabowo-Hatta: 47,66%
2. Jokowi-JK : 52,34%
Data masuk: 100%
Sampel TPS (N): 2.000
Margin of error: +/- 1%
Selisih suara: 4,68 %
SMRC
1. Prabowo-Hatta: 47,09%
2. Jokowi-JK : 52,911%
Data masuk: 99,3%
Sampel TPS (N): 4.000
Margin of error: +/- 0,68%
Selisih suara: 5,82 %
RRI
1. Prabowo-Hatta: 47,29%
2. Jokowi-JK : 52,71%
Data masuk: 95,85%
Sampel TPS (N): 2.000
Margin of error: +/- 1%
Selisih suara: 5,42 %
Indikator Politik Indonesia (IPI)
1. Prabowo-Hatta: 47,20%
2. Jokowi-JK : 52,47%
Data masuk: 92,2%
Sampel TPS (N): 2.000
Margin of error: +/- 1%
Selisih suara: 5,27 %
Poltracking Institute
1. Prabowo-Hatta: 46,63%
2. Jokowi-JK : 53,37%?
Data masuk: 90%
Sampel TPS (N): 2.000
Margin of error: +/- 1%
Selisih suara: 6,74 %
Populi Center
1. Prabowo-Hatta: 49,05%
2. Jokowi-JK : 50,95%
Data masuk: 96,50%
Sampel TPS (N): 2.000
Margin of error: +/- 1%
Selisih suara: 1,90 %
Lingkaran Survei Indonesia (LSI)
1. Prabowo-Hatta: 46,43%
2. Jokowi-JK : 53,37%
Data masuk: 98,05%
Sampel TPS (N): 2.000
Margin of error: +/- 1%
Selisih suara: 6,74 %