Agus-Sylvi dangdutan di depan posko Ahok-Djarot di Kepulauan Seribu
Agus-Sylvi dangdutan di depan posko Ahok-Djarot di Kepulauan Seribu. Dalam baliho yang terpampang di depan posko, terlihat tulisan 'Posko Pemenangan Ahok-Djarot' beserta foto keduanya. Di bawah tulisan tersebut, tertulis kata-kata 'DPC PDI Perjuangan Kepulauan Seribu'.
Pasangan calon Gubernur dan calon wakil Gubernur DKI Jakarta Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni melakukan serangkaian kampanye di Kepulauan Seribu, Rabu (23/11). Dalam kampanyenya kali ini, pasangan nomor urut satu ini terlebih dahulu mengunjungi Pulau Kelapa.
Di sana, pasangan ini menggelar panggung hiburan yang disertai musik dangdut. Agus-Sylvi beserta Annisa Pohan terlihat pula berada di atas panggung sembari berdangdutan.
Panggung hiburan tersebut berdiri di sebuah lapangan yang cukup besar. Panggung tersebut ternyata berdiri di depan Posko Pemenangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
-
Bagaimana pernikahan Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono? Artis berikutnya adalah Annisa Pohan, yang menikah dengan putra Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono. Mereka menikah pada tahun 2005 dan memiliki seorang anak bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.
-
Kapan Agus Harimurti Yudhoyono merayakan ulang tahunnya? AHY baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada tanggal 10 Agustus 2023 yang lalu.
-
Apa yang membuat netizen terkejut tentang Agus Harimurti Yudhoyono? Pasalnya, beberapa netizen terkejut saat mengetahui bahwa usia AHY sudah mencapai 45 tahun, sementara wajahnya masih terlihat begitu awet muda.
-
Kenapa Agus Yudhoyono merasa terhormat menjadi saksi pernikahan Beby Tsabina? Agus merasa sangat terhormat karena dapat menyaksikan pernikahan salah satu kader partai yang dipimpinnya.
Spanduk kampanye Ahok-Djarot di Kepulauan Seribu ©2016 merdeka.com/rizky erzi andwika
Dalam baliho yang terpampang di depan posko, terlihat tulisan 'Posko Pemenangan Ahok-Djarot' beserta foto keduanya. Di bawah tulisan tersebut, tertulis kata-kata 'DPC PDI Perjuangan Kepulauan Seribu'.
Tak hanya itu, Posko tersebut juga memasang baliho besar yang menampilkan wajah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dengan tulisan angka nomor dua dan kata-kata 'I Stand On The Right Side'.
Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni pada Rabu (23/11) hari ini memilih melakukan kampanye di sejumlah pulau di Kepulauan Seribu. Selain mengunjungi Pulau Kelapa, Agus-Sylvi juga mengunjungi Pulau Panggang dan dilanjutkan dengan mengunjungi Pulau Tidung. Kampanye pasangan yang diusung oleh Koalisi Cikeas ini akan mengakhiri kampanyenya di Kepulauan Seribu dengan mengunjungi Pulau Untung Jawa.
Baca juga:
Sesumbar Agus mampu menang 99,9 persen di Kepulauan Seribu
Kampanye, Agus-Sylvi dangdutan di Pulau Kelapa
Kampanye di Kepulauan Seribu, Agus-Sylvi disambut marching band
Membandingkan prioritas program kerja para cagub DKI
PAN sebut elektabilitas Ahok merosot karena ulahnya sendiri
Adu tarung program cagub, siapa yang layak memimpin Ibu Kota?
Blusukan demi mencari simpati calon pemilih