'Ahok gusur orang miskin buat kepentingan rakyat atau pengusaha?'
Desmond menilai tak selayaknya kepolisian dan TNI dilibatkan untuk penggusuran.
Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond Junaidi Mahesa menuding penggusuran rumah rakyat miskin di Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara demi kepentingan bisnis Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Semata.
"Kan pertanyaan hari ini pembongkaran itu untuk kepentingan rakyat atau kepentingan bisnis? Ahok bongkar itu untuk kepentingan rakyat Jakarta atau kepentingan pengusaha? Itu dulu kita lihat, dan asumsi hari ini bukan untuk kepentingan warga jakarta," kata Desmond di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (12/4).
Ketua DPP Gerindra ini juga curiga mengapa aparat kepolisian turut antusias melakukan penggusuran. Desmond menuding ada dana CSR yang dialirkan ke Polda Metro Jaya.
"Kenapa tentara mendukung pembongkaran itu? Kalau dibaca di media Polda mendapatkan CSR jangan-jangan tentara balas budi lantaran dapat juga CSR itu. Jadi kalau aparatur negara diakalin Ahok dengan CSR, kemudian dia (aparat) turun, artinya ada yang salah dengan yang mendukung Ahok hari ini, ini lah yang harus dievaluasi," ungkapnya.
Desmond menilai tak selayaknya kepolisian dan TNI dilibatkan untuk penggusuran. Hal tersebut sama saja dengan menggunakan fasilitas negara untuk menghantam rakyat kecil.
"Karena rakyat tidak berdaya bila berhadapan dengan tentara dan polisi. Inilah pintarnya Ahok memberikan fasilitas dan CSR sehingga tentara balas budi, seharusnya Panglima TNI dan Kapolri harus mengevaluasi ini," pungkasnya.
Baca juga:
Fadli Zon nilai penggusuran rakyat miskin Luar Batang arogan
Ahok geram saat ditanya kenapa tak pernah hadir saat penggusuran
PDI Perjuangan ingatkan Ahok: Jokowi tidak pernah ada bentrok
Drama Ratna Sarumpaet bela warga Pasar Ikan malah diciduk polisi
Di Kampung Luar Batang, Bang Sani bilang penggusuran tak manusiawi
-
Bagaimana Gerindra menanggapi keputusan Ganjar yang ingin berada di luar pemerintahan? Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman merepons, pernyataan Ganjar Pranowo yang menyatakan akan berada di luar pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
-
Siapa saja yang menggodok ide pendirian Partai Gerindra? Pada 2007, Ide Fadli dan Hashim itu pun digodok oleh Ahmad Muzani, M. Asrian Mirza, Amran Nasution, Halida Hatta, Tanya Alwi, dan Haris Bobihoe.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Apa yang diraih pasangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Prabowo-Gibran meraih 53,07 persen suara di Jawa Tengah, adapun Ganjar-Mahfud 34,34 persen.
-
Kapan Gerindra menanggapi pernyataan Ganjar yang tidak ingin bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran? Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman merepons, pernyataan Ganjar Pranowo yang menyatakan akan berada di luar pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Habiburokhman menyebut, hal tersebut merupakan hak dari Ganjar dan Partai Gerindra tak mungkin menghalangi.
Jangan lewatkan:
[Polling] Pilih calon Gubernur favoritmu di Pilkada DKI 2017
Kepala BNPT akui Densus 88 biasa beri uang buat keluarga teroris
Ahok tantang pejabat BPK buktikan harta kekayaannya
Diperiksa kasus suap Raperda Zonasi, Aguan naik Alphard putih ke KPK
Jokowi: Ada KUR 9 persen, jangan ke rentenir