Alumni Menteng '64 Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf di 2019
Sekelompok alumni sekolah Kolese Kanisius yang tergabung dalam Alumni Menteng '64 mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 01 Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Mereka menilai sosok Jokowi masih dibutuhkan untuk memimpin bangsa 5 tahun ke depan.
Sekelompok alumni sekolah Kolese Kanisius yang tergabung dalam Alumni Menteng '64 mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 01 Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Mereka menilai sosok Jokowi masih dibutuhkan untuk memimpin bangsa 5 tahun ke depan.
Deklarasi berslogan "JokowiKan Jakarta" ini digelar di gedung Joang '45, Jal Menteng Raya No 31, Jakarta Pusat, Minggu (3/1). Sejumlah tokoh hadir yang merupakan Alumni Kanisius, seperti Ginandjar Kartasasmita, Airlangga Hartarto, Wimar Witoelar, Agus Gumiwang Kartasasmita, Harijono Djojodiharjo, Akbar Tanjung, dan Sofyan Wanandi.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
Ketua deklarasi Irlan Suud mengatakan, acara ini merupakan tindak lanjut dari dukungan Alumni Kanisius yang telah mendukung Jokowi-Jusuf Kalla pada Pilpres 2014 lalu. Dia pun membacakan naskah deklarasi di lokasi sambil diikuti para peserta.
"Kami Kanisius berani dan sepakat menaruh pilihan kepada Jokowi. Kami Kanisian mendukung Jokowi untuk kembali melayani rakyat periode 2019-2024. Untuk itu kami Kanisian mendeklarasikan langkah perjuangan Jokowi kan Jakarta demi Indonesia maju, dengan cara memenangkan Jokowi di TPS masing-masing," kata Irfan sambil diikuti peserta.
"Jokowi kan rumah kita, Jokowi kan sekitar kita, Jokowi kan saudara-saudara kita, Jokowi kan sahabat-sahabat kita, Jokowi kan kota kita, Jokowi kan Indonesia, Jakarta gedung juang '45," sambungnya.
Terpisah, politisi senior Akbar Tandjung memandang bahwa Jokowi adalah tokoh yang sudah memiliki pengalaman kepemimpinan dari tingkat daerah hingga nasional. Mulai dari tingkat wali kota Solo, Gubernur DKI Jakarta, hingga menjadi Presiden RI periode 2014-2019.
"Komitmen Jokowi tidak diragukan lagi, dia orang yang religius. Semangat dia sama dengan semangat kami yaitu kerja, kerja, kerja," ungkap Akbar.
SementaraSekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi- Ma'ruf, Hasto Kristiyanto mengatakan deklarasi ini bukti dari kepemimpinan Jokowi mampu merangkul semua pihak.
"Ini bukti kepemimpinan Pak Jokowi yang merangkul buat semua, kepemimpinan Pak Jokowi memahami harapan seluruh masyarakat Indonesia. Terima kasih ini dukungan positif untuk 17 April 2018," tutur Sekjen PDI Perjuangan tersebut.
Deklarasi juga dihadiri alumni sekolah Pangudi Luhur, alumni Sanur, alumni SMAN 7, alumni SMAN 4, alumni Theresia, alumni SMAN 3, alumni SMAN 1, alumni Kolese De Britto, alumni SMAN 6, komunitas KITA pro Jokowi serta perwakilan dari Panitia Alumni Sekolah Jakarta Bersatu (ASBJ).
Baca juga:
Jokowi: Untungnya Mba Ratna Sarumpaet Itu Jujur
Ungkit Hoaks Ratna Sarumpaet, Jokowi Sebut 'Dipikir Masyarakat Masih Bodoh-Bodoh'
Jika Dilaporkan, Jokowi Akan Suruh Jan Ethes Datang ke Bawaslu
Deklarasi Dukungan, Forum Alumni Jatim Beri Panggilan 'Cak Jokowi'
Sandiaga Sebut Mbah Moen Doakan Jokowi dan Prabowo, Tak Perlu Dibesar-besarkan