Cerita Syarief Hasan diutus SBY, lobi Olly Dondokambey ketemu Mega
Syarief Hasan menelepon Olly Dondokambey untuk meminta bertemu dengan Megawati.
Ketua Harian Partai Demokrat Syarief Hasan diutus bersama Sekjen Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) dan Waketum Demokrat Agus Hermanto untuk bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Pertemuan dilakukan untuk mengundang Megawati datang ke Kongres Demokrat ke-IV di Surabaya pada 11 Mei nanti.
"Jam 11.00 WIB diterima Bu Mega bersama Pak Pramono Anung dan Pak Olly," ujar Syarief kepada merdeka.com, Sabtu (9/5).
Pertemuan itu digelar di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat. Petemuan hanya berlangsung 45 menit karena terpotong waktu salat Jumat.
Syarief mengatakan, dirinya sudah diperintah oleh SBY untuk sampaikan undangan ke Megawati. Kemudian, pada Kamis (7/5) malam, dirinya telepon Olly Dondokambey untuk meminta bertemu dengan Megawati.
"Janjiannya malamnya (Kamis), lewat Pak Olly. Bu Mega langsung bersedia menerima, jam 11.00 WIB langsung (tanpa diwakili). Cepat sekali responsnya," terang Syarief.
Syarief menjelaskan, Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memang yang mengutus langsung dirinya untuk menyampaikan undangan kepada Megawati.
"SBY ingin mengutus saya dan Pak sekjen (Ibas) dan Pak Agus untuk menyampaikan langsung undangan itu kepada Ibu Mega," kata Syarief mencontohkan percakapan dengan Olly Dondokambey.
Syarief mengaku sudah melaporkan hasil pertemuan itu kepada SBY usai pertemuan pada Jumat (8/5). Menurut dia, SBY menyambut positif Megawati mau menerima utusannya untuk bertemu.