Dasco Gerindra: Yang Minta Maju di Jakarta Pak Ridwan Kamil
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa yang berkeinginan untuk maju menjadi calon gubernur di Pilkada Jakarta adalah Ridwan Kamil.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa yang berkeinginan untuk maju menjadi calon gubernur di Pilkada Jakarta adalah Ridwan Kamil.
- Menghadap Prabowo, Dasco Laporkan Rencana Gugatan Hasil Pilkada ke MK
- Partai Gelora Resmi Dukung ke Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
- Dasco Bocorkan Gerindra-PKB Putuskan Kerja Sama di Beberapa Pilkada, Salah Satunya Jakarta
- Dasco Gerindra: KIM Plus Sudah Satu Nama, Ridwan Kamil untuk Pilkada Jakarta
Dasco Gerindra: Yang Minta Maju di Jakarta Pak Ridwan Kamil
Hal itu dia sampaikan merespons pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia yang menyebut elektabilitas Ridwan Kamil di Jawa Barat lebih tinggi dibandingkan Jakarta.
"Jadi begini, bahwa kemudian elektabilitas Ridwan Kamil di Jawa Barat lebih tinggi, itu memang pada saat ini begitu. Tetapi silakan dicek bahwa pada waktu itu kan yang minta mau maju Jakarta kan Pak Ridwan Kamil," kata Dasco, kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (20/6).
Lebih lanjut, Dasco pun mengungkapkan bahwa komunikasi Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta dibahas dalam rapat partai koalisi.
Rapat itu juga dihadiri Partai Golkar.
"Sebenarnya enggak dibilang Gerindra saja loh. Itu rapat partai koalisi, termasuk Golkar yang ikut. Nah itu aja," jelas dia.
Kendati demikan, dia mengatakan, Ridwan Kamil bukan harga mati bagi Partai Gerindra untuk maju di Pilkada Jakarta.
"Bahwa kemudian ini ada hal-hal yang mesti dipertimbangkan, ya ini namanya dinamika yang mungkin dinamika yang juga harus dibicarakan. Kita bukan kartu mati harus Pak Ridwan Kamil," imbuh Dasco.