Debat Capres Keempat, BPN Sebut Prabowo akan Tampil Asyik dan Gembira
Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, capres Prabowo Subianto tak akan tampil ofensif selama debat Pilpres 2019 berlangsung. Justru Prabowo akan tampil lebih elegan.
Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, capres Prabowo Subianto tak akan tampil ofensif selama debat Pilpres 2019 berlangsung. Justru Prabowo akan tampil lebih elegan.
"Yang jelas penampilan pak Prabowo tetap asyik, gembira, senyum dan seperti kemarin-kemarin. Enggak akan banyak ofensif, akan banyak menunjukan ini kan debat ini statementnya harus presidential statement, jadi statement harus memajukan, harus menggembirakan, dan tidak dalam koridor menghinakan rival debat," kata Dahnil di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat, Sabtu (30/3).
-
Mengapa debat capres-cawapres penting? Tujuan dari debat sendiri adalah untuk mencari pemahaman yang lebih mendalam mengenai suatu isu, dan juga untuk menemukan solusi atau keputusan yang terbaik.
-
Kapan debat capres ketiga ini diadakan? Debat ketiga Pilpres akan digelar malam ini di Istora Senayan, Minggu (7/1).
-
Siapa saja yang ikut berdebat di debat capres ketiga? Debat akan menghadirkan seluruh kandidat calon presiden, yaitu Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.
-
Apa yang diprotes oleh Cak Imin terkait debat capres? Cawapres nomor urut 01, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) memprotes soal dua panelis debat capres yang berasal dari Universitas Pertahanan.
-
Bagaimana cara debat capres-cawapres diselenggarakan? Debat adalah sebuah proses diskusi formal antara dua pihak atau lebih yang memiliki pandangan atau pendapat yang berbeda mengenai suatu hal.
-
Di mana debat Cawapres tersebut berlangsung? “Kita harus hati-hati untuk masalah pencurian data. Untuk itu harus kita kuatkan cyber security, cyber defence kita,” kata dia dalam debat Cawapres di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (22/12).
Dahnil mengaku, Prabowo akan tampil maksimal dan akan menguasai tema debat nanti. Hal itu karena memang tema debat kali ini sangat bersinggungan dengan Prabowo.
"Karena internasional, pertahanan, keamanan, dan ideologi adalah tema yang identical dengan pak Prabowo jadi kita mendengar masukan dari beberapa pihak, dari dua hari lalu para purnawirawan jenderal berikan pandangan tentang ketahanan dan pertahanan termasuk fokus pada pemerintahan laut agar pastikan orientasi kebijakan pertahanan kita pada laut jadi diskusi panjang," ujarnya.
Selain itu, pada debat nanti Prabowo akan menawarkan solusi dari berbagai permasalahan yang bisa menjadi pertimbangan rakyat dalam menentukan pilihan pada 17 April 2019 mendatang.
"Kritik ada tapi yang paling penting adalah identifikasi masalah lalu kami tawarkan solusi. Banyak hal lah, kalau diungkapkan nanti nggak seru," pungkasnya.
Baca juga:
AHY Mengaku Beri Masukan ke Prabowo Untuk Debat Capres
Sandi Sebut Prabowo Takkan Serang Jokowi Saat Debat Capres
Sibuk Kampanye, Jokowi Manfaatkan Waktu Luang Makan Bersama Keluarga Jelang Debat
Antisipasi Ledakan Terulang, Petugas Perketat Pengamanan Lokasi Debat Pilpres ke-4
Istana Sebut Jokowi Akan Bahas Penanganan Keamanan di Papua saat Debat Keempat
Sandiaga Sebut Prabowo Akan Fokus Soal SDM di Debat Keempat