Demi kebaikan bangsa, Prabowo ikhlas PAN gabung pemerintah
Menurut Prabowo, KMP akan mendukung sikap PAN bergabung dengan pemerintahan.
Para elite Koalisi Merah Putih (KMP) menggelar pertemuan di Bakrie Tower, Kuningan, Jakarta. Prabowo Subianto selaku pimpinan koalisi membeberkan isi pertemuan tersebut.
Ketua Umum Partai Gerindra itu menghormati keputusan Partai Amanat Nasional (PAN) yang membelot mendukung pemerintahan. Menurut dia, KMP akan mendukung sikap PAN bergabung dengan pemerintahan.
"Saya tegaskan kita menghormati keputusan kawan-kawan PAN, kita juga tadi bicara dari hati ke hati. Kita tegaskan sikap sahabat-sahabat di KMP untuk menjalankan demokrasi yang baik dan kuat kita butuh keseimbangan untuk kebaikan bangsa dan rakyat," kata Prabowo di Bakrie Tower, Jakarta, Kamis (3/9).
Meski PAN akan bergabung bersama pemerintah, Prabowo menegaskan KMP akan tetap mengoreksi jalannya pemerintahan. Hal itu dilakukan untuk membangun ekonomi yang sulit.
"Perlu adanya suatu cek and balance kekuatan imbangan yang bisa memberi koreksi-koreksi, saran-saran, masukan-masukan berarti untuk ekonomi yang sedang susah," jelas Prabowo.
Pada kesempatan itu, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan berterimakasih atas sikap KMP yang menghormati keputusannya untuk bergabung bersama pemerintah.
"Saya berterimakasih kepada Pak Prabowo, Pak Ical dan teman-teman KMP lainnya yang menghormati keputusan PAN bergabung dengan pemerintah," ucap Zulkifli.
Dia berharap, dengan mendapat dukungan dari KMP, masalah berat yang tengah dialami Indonesia bisa cepat diselesaikan.
"Mudah-mudahan dengan dukungan teman-teman, seberat apapun masalah bangsa bisa diselesaikan bersama," tandas dia.
Baca juga:
Prabowo kumpulkan petinggi KMP di Bakrie Tower bahas manuver PAN
Prabowo minta pertanggungjawaban Zulkifli, PAN gabung pemerintahan
Ditanya Gerindra ikuti PAN, Prabowo bilang 'wah mancing nih'
PAN gabung pemerintah, Prabowo ngaku lagi belajar politik
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang menjadi atensi khusus Prabowo Subianto dalam konteks pangan? Prabowo Subianto memiliki perhatian khusus terhadap sektor pertanian. Prabowo bahkan menugaskan secara khusus jajaran kerjanya untuk membantu Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dalam memperkuat pangan.
-
Kapan Golkar dan PAN menyatakan dukungannya kepada Prabowo? Menurut Aditya Perdana, sejumlah nama bisa dipertimbangkan mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo di Pilpres 2024, setelah Golkar dan PAN mendeklarasikan dukungan.
-
Kapan Prabowo Subianto menjabat sebagai Menteri Pertahanan? Menteri Kementerian Pertahanan (2019-sekarang)