Deretan Tokoh Berpengaruh Siap Ramaikan Bursa Pilgub NTT, dari Politikus Hingga Jenderal Purnawirawan
Sejumlah nama telah bermunculan dalam bursa Pilgub NTT
Deretan Tokoh Berpengaruh Siap Ramaikan Bursa Pilgub NTT, dari Politikus Hingga Jenderal Purnawirawan
Pemilihan Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) akan digelar di Bulan November 2024. Sejumlah nama-nama sudah bermunculan. Mereka diprediksi bakal bersaing untuk meramaikan bursa pemilihan gubernur periode 2024-2029.
- Banyak Purnawirawan Maju Pilkada 2024, Kasad Jenderal Maruli Pastikan TNI Tetap Netral
- Duduk Perkara Purnawirawan TNI Terseret Kasus Korupsi Kredit Bank Pelat Merah Hingga jadi Tersangka
- Jenderal Bintang Empat Eks Kasad Ungkap Sosok Letjen yang Tak Pernah Ambil Gajinya saat Jadi Prajurit, Ini Alasannya
- Deretan Purnawirawan TNI/Polri Dukung Prabowo-Gibran
Pertama adalah mantan Kapolda NTT dan juga mantan Kadiv Hubinter Porli Irjen (Purn) Johni Asadoma.
Dia menyatakan sikapnya terjun ke dunia politik setelah pensiun. Setelah 34,5 tahun mengabdi di Polri dan pensiun sejak awal Februari 2024, mantan pimpinan Kontingen Garuda Bhayangkara FPU Indonesia pertama di Darfur, Sudan, ini siap membangun NTT.
Namun, untuk menentukan apakah maju sebagai calon wali kota Kupang atau calon gubernur NTT, tergantung kondisi yang berkembang.
Pasalnya banyak faktor yang menentukan seseorang maju dalam pencalonan yaitu elektabilitas dan parpol pengusung.
Untuk faktor elektabilitas meliputi tingkat popularitas, tingkat kesukaan dan tingkat keterpilihan.
Partai NasDem memastikan telah menyiapkan tiga kadernya yang dianggap pantas untuk maju di Pilgub NTT.
Ketiga politikus dari NasDem tersebut saat ini masih duduk di Senayan sebagai wakil rakyat.
Di NTT kan banyak juga tokoh-tokoh kita, ada Jacki Uly yang sekarang DPR, ada Kristina juga DPR, ada Julie Laiskodat sudah dua periode, itu orang-orang yang menurut saya pantas untuk diketengahkan," kata Sekjen Partai NasDem Hermawi Taslim kepada wartawan di NasDem Tower, Jakarta, Sabtu (16/3).
Nama-nama yang dianggap berpeluang, akan diseleksi di internal partai terlebih dahulu. Termasuk juga mempertimbangkan elektabilitas mereka di survei.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, nama lain yang berpeluang maju di Pilgub NTT adalah Benny K Harman.
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat itu ditugaskan partainya untuk kembali maju ke dalam arena Pilkada NTT.
Benny diketahui pernah bertarung selama tiga Pilkada NTT. Selama itu pula, dia belum berhasil memenangkan pertarungan.
Selain itu, Gerindra juga dikabarkan telah menyiapkan sejumlah kadernya untuk bertarung di Pilgub NTT. Di antaranya Fery Djemy Francis dan Gabriel Beri Bina.