Di balik sikap diam Setya Novanto diserang jelang Munaslub Golkar
Menurut Nurul Arifin, Novanto bukan sosok yang suka berpolemik dan berkonflik
Calon Ketum Partai Golkar Setya Novanto tak pernah banyak komentar soal serangan politik jelang Munaslub. Dari mulai turnamen golf buat DPD I hingga dukungan dengan mencatut nama Presiden Jokowi.
Timses Setya Novanto di Munaslub, Nurul Arifin mengatakan, pihaknya tidak ingin terjebak dalam permainan black campaign yang dilakukan calon lain seperti isu kasus 'Papa Minta Saham' yang terus didengungkan menjelang munaslub.
"Jadi kami lebih fokus melakukan strategi-strategi pemenangan secara fair," ujar Nurul di Bali, Jumat (13/5).
Dia mengakui, pemberitaan tentang Novanto menjelang munaslub sudah semakin tendensius dan membuat simpang siur, sehingga membentuk opini negatif. Karena itu, tim pemenangan Novanto menegaskan bahwa mantan Ketua DPR ini tidak terbukti secara hukum baik data maupun fakta dalam kasus 'Papa Minta Saham'.
"Itu sudah clear. Tapi karena sekarang situasi sedang panas, apapun bisa dikapitalisasi dan dipolitisasi," tambah Nurul.
Menurut mantan anggota Komisi II DPR ini, Novanto bukan sosok yang suka berpolemik dan berkonflik. Karena itu, apapun yang dilakukan oleh lawan politiknya akan dihadapi secara fair, dan tidak mau terperangkap permainan lawan yang mengakibatkan fokus memenangi munaslub menjadi hilang.
Nurul juga tidak mengetahui kenapa banyak tudingan miring ditujukan pada Novanto. Namun, dia optimistis Novanto mampu menjaring suara untuk menduduki kursi ketua umum. Apalagi, Novanto juga telah berkeliling ke 34 provinsi guna menemui pemilik suara.
"Saat itulah Novanto menjelaskan dengan clear apa yang sebenarnya terjadi dan hal itu akan menyublimasi semua tuduhan orang padanya," papar Nurul.
Dia menyatakan, Novanto akan membawa kemajuan signifikan bila terpilih menjadi Ketua Umum Golkar. Terlebih, masih tersisa 3,5 tahun menjelang pelaksanaan pemilu legislatif dan pemilihan presiden mendatang.
"Beliau figur pekerja keras yang sangat detail. Saya optimistis beliau bisa mengembalikan Golkar untuk menjadi besar," kata Nurul.
Seperti diketahui, perseteruan antara Ade Komarudin dan Setya Novanto jelang Munaslub tak bisa dihindari. Ade dan timsesnya melakukan serangan dengan mengungkit kasus 'Papa Minta Saham' yang bikin Novanto mundur dari ketua DPR tahun lalu.
Novanto juga dituding mengarahkan DPD I agar memilihnya di munaslub dengan menggelar turnamen golf berhadiah mobil mewah. Tidak cuma itu, belakangan ada juga isu tim Novanto melakukan pertemuan dengan Menko Polhukam Luhut Pandjaitan dengan mencatut nama Jokowi dukung Novanto di Munaslub.
-
Mengapa para ketua dewan Golkar menolak munaslub? Ketiga Dewan Partai Golkar menyatakan menolak wacana musyawarah nasional luar biasa (munaslub). Mereka solid mendukung Airlangga, yakni Dewan Pembina, Dewan Kehormatan, dan Dewan Pakar.
-
Bagaimana Golkar merespon wacana Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta? Golkar merespons wacana Ridwan Kamil bersedia maju di Pilkada DKI Jakarta karena berasumsi eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan tidak akan maju lagi sebagai calon gubernur. Saat itu, Anies merupakan capres yang berkontestasi di Pilpres 2024. Oleh karena itu, Golkar memberikan penugasan kepada Ridwan Kamil untuk maju di Jakarta dan Jawa Barat.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Apa yang didiskusikan Dedi Mulyadi dan pengurus Golkar di pertemuan tersebut? Kita tadi sudah berdiskusi banyak. Intinya bahwa kita mendukung Pak Dedi Mulyadi untuk menjadi calon gubernur di Jawa Barat.
-
Kapan Golkar akan menyelesaikan penyusunan koalisi untuk Pilgub Banten? Airlangga menyebut partainya masih menyusun koalisi untuk Pilkada Banten 2024."Nanti kita susun," ucap dia.
-
Siapa yang diusung Golkar untuk Pilgub Banten 2024? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memastikan partainya mengusung Airin Rachmi Diany untuk maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banten 2024.
Baca juga:
Perang spanduk jelang Munaslub, Airlangga mendominasi
Tolak main uang, Setnov andalkan kebersamaan di Munaslub Golkar
Pejabat publik, Luhut diminta tak dukung salah satu caketum Golkar
Usai lengser dari ketum Golkar, Ical mau main tennis dan ngurus cucu
Tetap di Golkar, Ical bersedia jika jadi Ketua Dewan Pertimbangan
Pesan 'terselubung' Ical jelang lengser dari ketua umum Golkar