DPR: Banyak PR Besar di Depan Mata, Menkominfo Harus dari Profesional
Komisi I DPR mencatat sejumlah pekerjaan rumah bagi Kementerian Komunikasi dan Informasi periode 2019-2024. Sehingga, dibutuhkan sosok Menkominfo dari kalangan profesional yang mampu menjawab tantangan.
Komisi I DPR mencatat sejumlah pekerjaan rumah bagi Kementerian Komunikasi dan Informasi periode 2019-2024. Sehingga, dibutuhkan sosok Menkominfo dari kalangan profesional yang mampu menjawab tantangan.
Anggota Komisi I DPR dari Fraksi Golkar Bobby Adhityo Rizaldi mengatakan, Menkominfo besok perlu untuk meneruskan program-program sektor Kominfo dalam rangka mewujudkan kedaulatan negara dan kemandirian nasional.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Apa yang mungkin diberikan Jokowi untuk Kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang dikatakan Bahlil tentang kondisi kabinet Jokowi? Menteri Investasi Bahlil Lahadalia menegaskan, bahwa situasi di dalam Kabinet Indonesia Maju pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin dalam keadaan baik. Dia membantah jika ada menteri yang merasa tidak nyaman berada di Kabinet.
"Dalam hal kedaulatan negara, dengan membangun infrastruktur seperti merdeka sinyal dan konenktivitas nasional yang dicanangkan pemerintah sebelumnya selesai di tahun 2020 termasuk penyelesaian proyek palapa ring, satelit, termasuk menyelesaikan perubahan UU penyiaran dan Perlindungan Data Pribadi," kata Bobby kepada wartawan, Senin (19/8).
Dalam hal kemandirian nasional, lanjut Bobby, Kominfo harus mampu merespon dinamika global dan bisa memastikan kemampuan anak negeri dalam sektor e-commerce, literasi TIK dan kewajiban TKDN.
Menteri saat ini, Rudiantara, tambah dia, juga mampu menjawab tantangan-tantangan kominfo ke depan. Tapi, dia menyerahkan sepenuhnya kepada Jokowi apabila memang hendak diganti. Namun dia menggarisbawahi, Menkominfo jangan dari kalangan partai politik.
"Sebaiknya bila pun Presiden Jokowi akan mengganti beliau, hendaknya dari kalangan profesional, yang tidak berpotensi memiliki conflict of interest, seperti bisnis atau usaha di bidang telekomunikasi dan penyiaran misalnya," terang Bobby.
Baca juga:
Pos-Pos Kementerian Ini Disarankan Diisi Menteri dari Kalangan Profesional
3 Parpol Mulai Beberkan soal Jatah Menteri dari Jokowi
Hasto Soal Isu Wakil Menteri: Bukan Bagi-Bagi Portofolio
Belum Tahu akan Terpilih Lagi, Ini Pesan Mendes Eko untuk Penggantinya
Indef: Indonesia Tak Butuh Kementerian Investasi, tapi Perbaikan Sistem