Dua Kali Pilpres Prabowo 'Diserang' Isu HAM, Sudirman Said Tak Lagi Khawatir
Anggota Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Sudirman Said mengatakan tema debat pertama yakni Hukum, HAM, Korupsi, Terorisme bukan sesuatu yang sensitif atau perlu ditakutkan.
Pasangan calon Presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno siap menghadapi debat Pilpres pertama yang akan dilaksanakan 17 Januari. Anggota Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Sudirman Said mengatakan tema debat pertama yakni Hukum, HAM, Korupsi, Terorisme bukan sesuatu yang sensitif atau perlu ditakutkan.
"Buat kami Insya Allah tidak ada (tema) hal sensitif, karena semua masalah penting," kata Sudirman di Gedung KPU RI, Rabu (2/1).
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Kenapa Prabowo Subianto terlambat dalam acara peresmian? Prabowo meminta maaf karena terlambat menghadiri peresmian sebab harus berganti helikopter sampai tiga kali.
-
Apa yang dilakukan Prabowo Subianto dalam Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Kapan Prabowo Subianto menghadiri Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
Menurut mantan Menteri ESDM era Presiden Jokowi ini, isu pelanggaran HAM yang kerap ditujukan pada Prabowo adalah isu yang diulang-ulang setiap debat. Oleh karena itu hal tersebut bukan hal yang perlu dikhawatirkan.
"Mengenai HAM itu kan suatu hal diulang-ulang. Ini pilpres Pak Prabowo ketiga sekali,satu kali sebagai cawapres dua kali capres dan dua kesempatan lalu sudah ditanyakan," katanya
Sudirman memastikan isu pelanggaran HAM 98 yang ditujukan pada Prabowo tidak terbukti secara hukum.
"Jadi kita serahkan pada hukum dan terbukti tidak ada suatu yang mengarah pada pelanggaran hukum," ucapnya.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Gerindra Tahu Cara PDIP Dominasi Kekuasaan di Jateng, Tapi Rakyat Tetap Miskin
Ma'ruf Amin Bakal Bertemu dengan Ulama se-Jatim
PDIP: Posko Pemenangan Prabowo-Sandiaga di Jateng Sepi
Kubu Prabowo: Gairah Warga Jateng Menyongsong Perubahan Tak Pernah Surut
Soal Posko Prabowo di Jateng, PDIP Singgung Orang di Balik Layar & Sponsor