Dukung Jokowi, Gubernur Riau Syamsuar Diminta Sekjen PAN Tidak Gabung Timses
Gubernur Riau Syamsuar sekaligus kader Partai Amanat Nasional (PAN) menyatakan mendukung capres petahana Joko Widodo menjabat dua periode. Padahal PAN merupakan partai pengusung capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno.
Gubernur Riau Syamsuar sekaligus kader Partai Amanat Nasional (PAN) menyatakan mendukung capres petahana Joko Widodo menjabat dua periode. Padahal PAN merupakan partai pengusung capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno.
Menanggapi hal itu, Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno menegaskan Syamsuar bukalah pengurus partai. Dia juga menghormati keputusan kadernya itu.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
-
Partai apa yang menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
"Jadi menurut saya simple saja. Dia bukan pengurus PAN kan, jadi kalau dia menyampaikan apresiasi terhadap kinerja pemerintah Pak Jokowi ya saya kira sah saja," kata Eddy pada wartawan, Kamis (21/2).
Eddy juga meminta Syamsuar tidak bergabung dalam tim sukses untuk semua pasangan capres dan cawapres. Anggota Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi ini berharap Syamsuar bisa menepati janji-janji kampanyenya.
"Tetapi kita sudah minta beliau jangan jadi tim sukses. Baik itu timses 01 maupun 02. Beliau itu diangkat sebagai gubernur itu untuk melaksanakan janji kampanyenya," ungkapnya.
"Dan saya yakin tidak ada janji kampanyenya yang mengatakan bahwa dia menjadi timses salah satu pasangan capres," ucapnya.
Untuk diketahui, Gubernur Riau Syamsuar menyatakan dukungannya terhadap mendukung calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo atau Jokowi dalam kontestasi Pilpres 2019. Hal itu dikatakan Syamsuar usai dilantik Jokowi sebagai Gubernur Riau di Istana Negara Jakarta.
"Saya berharap beliau bisa dua periode," ujar Syamsuar di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (20/2/2019).
Baca juga:
Titik Lemah Jokowi dan Prabowo
Kutuk Kades Tak Pilih Jokowi, Bupati Kuningan Diperiksa Bawaslu
Cegah Praktik Curang, Kubu Jokowi Latih 700 Saksi yang Disebar di TPS
Fadli Zon: Incognito Jokowi di Tambak Lorok Itu Gampang
Kutip Hadits, Ma'ruf Amin Ingatkan Hoaks Dapat Masuk Neraka
Keterlibatan Tokoh Pesantren dalam Pembangunan Negara Harus Dipelihara