Elektabilitas Ganjar Moncer, PDIP Sebut Pemimpin Tak Semata Ditentukan Survei
Bagi PDIP, lanjut Hasto, siapapun dalam proses pilpres 2024 melalui suatu persiapan melalui kaderisasi kepartaian. Tetapi pada akhirnya rakyat yang menentukan.
Elektabilitas Ganjar Pranowo kerap berada di posisi atas dalam sejumlah lembaga survei mengenai pilpres 2024. PDIP menegaskan, calon pemimpin tidak semata-mata ditentukan oleh hasil survei.
"Survei itu gambaran ketika survei itu dilakukan, tolak ukur seorang pemimpin bagi bangsa dan negara tidak semata mata ditentukan oleh survei," katanya di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Sabtu (23/10).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Apa yang disita dari Hasto Kristiyanto oleh penyidik KPK? Handphone Hasto disita dari tangan asistennya, Kusnadi bersamaan dengan sebuah buku catatan dan ATM dan sebuah kunci rumah.
-
Apa yang menurut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjadi bukti bahwa Ganjar dan Jokowi terbiasa blusukan? “Kalau kemudian Pak Jokowi itu terkesan di belakang Pak Ganjar, Pak Ganjar datang ke Jawa Tengah, lalu Pak Jokowi datang ke Jawa Tengah, ya sebagaimana kata Pak Ganjar, ‘ya itu bagus’,” kata Hasto, saat konferensi pers, di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa (2/1).
-
Kenapa Hasto Kristiyanto melaporkan penyidik KPK ke Dewas KPK dan Komnas HAM? Dia menceritakan sempat terjadi cekcok dengan penyidik gara-gara handphonenya disita dari tangan asistennya. Pun pada saat pemeriksaan itu juga belum memasuki pokok perkara.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
Menurutnya, calon pemimpin akan juga selalu diuji terkait dengan kapasitas kepemimpinannya. Serta, agenda agendanya bagi masa depan.
Bagi PDIP, lanjut Hasto, siapapun dalam proses pilpres 2024 melalui suatu persiapan melalui kaderisasi kepartaian. Tetapi pada akhirnya rakyat yang menentukan.
"Bagi PDIP setiap survei termasuk yang dilakukan internal partai itu menjadi suatu referensi di dalam merancang seluruh program-program partai," ucapnya.
"Dan partai terus menyiapkan langkah-langkah kaderisasi bagi hadirnya pemimpin untuk bangsa dan negara," ujar Hasto.
Selain Ganjar Pranowo, kata Hasto, ada kader-kader internal partai yang punya kapasitas memimpin bangsa. Mulai dari Puan Maharani, Tri Rismaharini, Prananda Prabowo, Ahmad Basarah, dan Abdullah Azwar Anas.
Baca juga:
PDIP Tegaskan Soal Pilpres Urusan Megawati, Kader Tak Disiplin Silakan Keluar Partai
Disaksikan Sufmi Dasco, Gerindra Jateng Deklarasi Prabowo Presiden 2024
Gerindra Klaim 12 Provinsi Dukung Prabowo Maju Jadi Capres 2024
DPD Gerindra Jabar: Kami Mohon Prabowo Subianto Bersedia Sebagai Capres 2024
Targetkan Menang Pilpres 2024, Airlangga Dinilai Sudah Siap Lawan Prabowo