Ganjar beri selamat ke Sudirman Said: Dia orang hebat dan bagus
"Mari kita bareng-bareng menunjukkan komitmen kita soal integritas, soal anti korupsi dan soal membangun. Yang penting kontestasinya baik, sehat, tidak ada politik identitas yang berlebihan. NKRI harus kita jaga, kebhinekaan harus kita jaga, biar adem," tutup Ganjar.
Sejumlah nama calon Gubernur yang akan maju di Pilkada Jateng 2018 mulai muncul ke permukaan. Bahkan beberapa di antaranya sudah mendapatkan kendaraan politik untuk memuluskan langkahnya dalam persaingan di Pilkada Jateng 2018.
Salah satunya yang maju adalah Sudirman Said. Sudirman Said saat ini telah didukung beberapa partai politik di antaranya adalah Partai Amanat Nasional (PAN) dan Gerindra.
Menanggapi majunya Sudirman Said di Pilkada Jateng, Ganjar Pranowo sebagai incumbent pun memberikan tanggapan. Ganjar pun mengucapkan selamat datang pada Sudirman Said.
"Selamat datang. Pak Sudirman Said orang hebat, orangnya bagus," ujar Ganjar di acara Nitilaku Perguruan Kebangsaan 2017 di Universitas Gadjah Mada (UGM), Minggu (17/12).
Selain mengucapkan selamat datang kepada calon penantangnya di Pilkada 2018, Ganjar pun mengajak untuk menunjukkan komitmen dan integritasnya masing-masing. Seperti komitmen anti terhadap korupsi dan berkomitmen untuk membangun dan membawa Jawa Tengah lebih maju.
"Mari kita bareng-bareng menunjukkan komitmen kita soal integritas, soal anti korupsi dan soal membangun. Yang penting kontestasinya baik, sehat, tidak ada politik identitas yang berlebihan. NKRI harus kita jaga, kebhinekaan harus kita jaga, biar adem," tutup Ganjar.