Gerindra soal cawagub Sudirman: Jika PKB gabung kita beri kesempatan ke Gus Yusuf
Tiga partai pengusung saat ini, Gerindra, PKS dan PAN sepakat untuk meninggalkan ego masing-masing dalam mencari pasangan Sudirman Said. Yakni tidak harus dari kader yang muncul, asal calon yang diusung memiliki popularitas dan elektabilitas serta mampu menerjemahkan tagline Mbangun Jateng Mukti Bareng.
Bergabungnya PKS ke poros Gerindra-PAN untuk mengusung Sudirman Said melengkapi kekuatan mantan Menteri ESDM tersebut. Selanjutnya, tugas dari koalisi tersebut mencari pendamping Sudirman.
"Kita sambut baik kehadiran PKS. Jumlah kursi untuk mengusung Sudirman Said sekarang sudah cukup," kata Sekretaris DPD Gerindra Jawa Tengah, Sriyanto Saputro, Selasa (26/12).
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Kapan Anies dan Cak Imin menghadiri penetapan Prabowo-Gibran? Hari ini, Rabu (24/4), KPU akan menetapkan pasangan capres-cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029.
-
Bagaimana PBB menyatakan kesiapan mereka dalam memenangkan Prabowo dan Gibran? Sekjen Partai Bulan Bintang Afriansyah Noor menegaskan partainya siap memenangkan Prabowo dan Gibran di Pemilu 2024.
-
Apa yang terjadi pada rombongan pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman? Rombongan pesepeda ditabrak oleh pengendara motor trail merek Kawasaki KLX 150 dengan pelat nomor B 3700 PCY di jalur sepeda kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat pada Sabtu (22/7) kemarin.
-
Kapan Prabowo dan Gibran mendaftar ke KPU? Bacapres Prabowo Subianto dan Bacawapres Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftarkan diri ke KPU hari ini, Rabu (25/10).
Menurutnya, ketiga partai tersebut sudah sepakat untuk meninggalkan ego masing-masing dalam mencari pasangan Sudirman Said. Yakni tidak harus dari kader yang muncul, asal calon yang diusung memiliki popularitas dan elektabilitas serta mampu menerjemahkan tagline Mbangun Jateng Mukti Bareng.
Sriyanto menambahkan, opsi pertama adalah menunggu PKB untuk bergabung bersama Gerindra, PKS, dan PAN. "Jika PKB gabung, kita beri kesempatan kepada Gus Yusuf selaku Ketua DPW PKB Jateng sebagai wakil gubernur atau nanti ada tokoh nahdliyin yang lain, bisa kita bicarakan," paparnya.
Meski demikian, lanjutnya, partai pengusung Sudirman Said juga terus berkomunikasi dengan Golkar dan Demokrat walau ada wacana kedua partai tersebut membentuk poros baru.
"Walau sudah cukup, kita tetap menggalang komunikasi. Politik selalu dinamis," ungkapnya.
Sriyanto menyatakan, misal partai selain Gerindra, PKS, dan PAN tidak bergabung pun pendukung Sudirman Said tidak gentar.
"Iya tidak masalah, mungkin karena pertimbangan sebagai partai pendukung pemerintah tidak gabung, atau ada alasan lain kami tetap menghormati," ucapnya.
Baca juga:
Gerindra persilakan Demokrat gabung koalisi, syaratnya tak memaksakan calon
Koalisi dengan PKS dan PAN, Gerindra siapkan tim pemenangan Pilgub Jabar
Keyakinan Prabowo & Sohibul Iman bisa ulang kemenangan Pilkada DKI di 5 daerah
Kembali koalisi dengan PAN & PKS di 5 daerah, Prabowo yakin menang seperti Pilgub DKI
PKS, Gerindra & PAN sepakat koalisi di 5 daerah, termasuk Jabar & Jateng
Datang ke markas PKS, Zulkifli Hasan akui akan bahas Pilkada 2018