Hari Ini, TKN Jokowi Serahkan Jawaban Terkait Gugatan Prabowo ke MK
Hari Ini, TKN Jokowi Serahkan Jawaban Terkait Gugatan Prabowo ke MK. Arsul juga tidak merinci jawaban seperti apa yang akan disampaikan TKN. Dia menegaskan jawaban itu sudah mencakup semua aspek materi gugatan.
Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo dan Ma'ruf Amin akan menyambangi Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini. Kedatangan mereka untuk akan menyerahkan jawaban atas atas materi gugatan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi soal hasil Pilpres 2019 di MK.
"Siang hari ini ke MK ya tentu karena dalam apa permohonan paslon 02 melalui tim hukumnya itu ada kemudian perbaikan tidak kemudian otomatis diterima oleh MK dijadikan lampiran ya. Jadi diterima itu ya sekadar bahwa itu ditampung ya bukan berarti itu otomatis bahwa itu lah yang menjadi subtansi atau materi permohonan 02 ya," kata Wakil Ketua TKN Arsul Sani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (13/6).
-
Kapan Ma'ruf Amin datang ke kantor DPP PKB? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Ma'ruf datang sekira 15.46 WIB.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Bagaimana cara Ma'ruf Amin diantar ke kantor DPP PKB? Dia diantar mobil Toyota Alphard dengan pengawalan dari Paspampres yang telah sejak siang mempersiapkan kedatangannya.
-
Kapan Mohammad Amin menjabat sebagai Gubernur Muda Sumatra Utara? Ia baru dilantik pada 14 April 1947 dan berakhir pada 30 Mei 1948.
-
Siapa orang tua Ma'ruf Amin? Ma’ruf Amin sendiri merupakan putra dari pasangan Kyai Haji Mohamad Amin dan Hajjah Maimoenah.
Arsul menuturkan, pihaknya telah menyiapkan dua macam jawaban atas gugatan di MK. Pertama jawaban atas berkas BPN pertama yang disampaikan ke MK pada 24 Mei dan kedua berkas perbaikan yang disampaikan BPN pada 10 Juni lalu.
"Maka ya tentu tim hukum menyiapkan jawaban dalam paling tidak dua versi lah. Yang pertama berbasis permohonan awal 24 Mei. Yang kedua tentu ya yang kemudian mencangkup apa perbaikan materi," ungkapnya.
Politikus PPP ini tidak bisa memastikan apakah MK akan menerima berkas perbaikan BPN atau hanya menjadikannya sebagai lampiran saja. Bagi Arsul, yang terpenting adalah timnya sudah menyiapkan jawaban tersendiri.
"Intinya adalah terlepas apakah itu nantinya diterima atau tidak atau itu hanya sekedar hanya menjadi lampiran tetapi tim hukum paslon 01 sudah menyiapkan semua jawaban atas hal-hal yang dipersoalkan oleh pemohon itu," ucapnya.
Arsul juga tidak merinci jawaban seperti apa yang akan disampaikan TKN. Dia menegaskan jawaban itu sudah mencakup semua aspek materi gugatan.
Baca juga:
Diberlakukan Malam Nanti, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Depan MK
Wali Kota dan Bupati Malang Kompak Minta Warganya Tak Ke Jakarta Hadiri Sidang MK
Kapolda Sumut Minta Pendukung Capres Tetap Tenang Tunggu Hasil Sidang MK
Singgung Sengketa Pilpres di MK, Jokowi Minta Pengusaha tetap Fokus Bekerja
TNI-Polri Gelar Apel Pengamanan Sidang Sengketa Pilpres
KPU Jawab Penggelembungan 22 Juta Suara: Waktu Rekap Kok Enggak Ada Keberatan